-->

Anggota Yonif 515 Kostrad Amankan Tradisi Baku Pukul Manyapu Mamala dan Morela

Anggota Yonif 515 Kostrad Amankan Tradisi Baku Pukul Manyapu Mamala dan Morela
AMBON, LELEMUKU.COM - Tradisi 7 Syawal sejak abad ke 17 yaitu Baku Pukul Manyapu yang sampai dengan saat ini sangat di jaga kelestariannya oleh warga Negeri Mamala dan Negeri Morela, Kabupaten Maluku Tengah  yang sampai saat ini mendapat perhatian lebih dari pemerintah, dan juga dapat menarik minat Wisata Lokal maupun internasional Jum'at (22/6).

Komandan Pos Mamala Lettu Inf Rahmat Hidayat dan Komandan Pos Morela Serka Dodi SSK I Satgas Pamrahwan Yonif R 515 Kostrad melewati Komandan SSK Kapten Inf Hadi Mukti berkoordinasi dengan komando atas dalam Hal ini adalah Komando Taktis (Kotis)Satgas Yonif R 515 Kostrad terkait dalam hal nya permintaan pengamanan acara Tradisi setahun sekali setiap tanggal 7 bulan syawal yaitu Baku Pukul Manyapu Oleh pemerintah kedua Desa Mamala dan Morela.

Kami setiap saat siap gerak jika di butuhkan tambahan Personel untuk mendukung Pos jajaran salah satunya Kali ini mendukung oengamanan acara tradisi di negeri Mamala dan Morela Maluku Tengah, kami berusaha semaksimal mungkin dalam pelaksanaan nya dengan menambahakan sebanyak 14 personel dari Kotis (Komando Taktis) yang di pimpin oleh Kapten Inf Hartanto" Ujar Komadan Satuan Tugas Pamrahwan Maluku Yonif R 515 Kostrad Letkol Inf Syafrudin Saat di temui di Lokasi.

Penempatan Personil untuk melaksanakan pengamanan melebur dengan Personel BKO Brimob dari Satbrimobda Maluku yaitu mulai dari Akses masuk Negeri Mamala maupun Morela hingga di dalam tempat acara, kekompakan dan Sinergitas yang tinggi anatra TNI dan Polri sangat di perlukan mengingat Jumlah Animo Masyarakat sangat Besar untuk melihat Acara Tradisi tersebut.

Acara yang di mulai pukul 09.00 WIT tersebut sempat beberapa kali di guyur hujan namun hal ini tidak membuat kami surut semangat, melaksanakan pengamanan dan pengawalan demi suksesnya acara, saya selalu cek anggota di setiap titik mereka di tempatkan, dan meyakinkan jangan sampai lengah sehingga hal-hal yang tidak diinginkan bisa terjadi, karena acara ini dihadiri oleh para pejabat Militer maupun dari pejabat Sipil diantaranya Panglima Kodam XVI Pattimura beserta jajaran dan PLT Gubernur Maluku serta jajarannya" Tambah Danki SSK Kapten Inf Hadi Mukti.

Kami Mengucapkan terima Kasih dan Penghargaan yang tinggi kepada Satgas Pamrahwan Maluku Yonif R 515 Kostrad yang sudah melaksanakan pengamanan dengan maksimal hingga terlaksananya acara di kedua yaitu Negeri Mamala dan Morela dengan Sukses tidak terjadi hal hal yang diinginkan, semoga Seluruh Anggota Satgas Mendapatkan Keberkahan dari buah kerja keras selama berada di Daerag Tugas" tambah Raja Mamala Bp Ramli Malawat melalui Ketua Panitia Acara Bp. Mansyur Lating di Akhir acara. (Pendam16)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel