-->

Yasin Payapo Hadiri Baksos Sunatan Massal AKABA Jakarta di Waisala

Yasin Payapo Hadiri Baksos Sunatan Massal AKABA Jakarta di Waisala
WAISALA, LELEMUKU.COM - Bupati Seram Bagian Barat (SBB) Provinsi Maluku, Drs. M. Yasin Payapo, M.Pd bersama istri, Sarifah Payapo yang didampingi oleh Sekertaris Daerah SSB Mansur Tuharea, SH, dan sejumlah Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) SBB menghadiri dan membuka Kegiatan Baksi Sosial Sunatan Massal Lembaga Arisan Katong Baku Dapa (AKABA) Jakarta di Gedung Baileo Upulatu Desa Waisala, Kecamatan Gorom Timur.

Dalam sambutannya, Bupati memberikan apresiasi positif kegiatan yang dilakukan oleh Pengurus AKABA Jakarta yang telah Membantu masyarakat Kecamatan Waisala dan Sekitarnya untuk melakukan sunatan Massal.

"Kiranya melalui kegiatan khitanan disaat ini akan memberikan motivasi, inspirasi bagi kita semua untuk sama-sama bergandeng tangan, bekerja, berjuang, membangun, memajukan dan bikin bae daerah ini demi mewujudkan masyarakat yang religious, maju, mandiri, dan sejahtera," ungkap dia pada rilis Diskominfo SBB pada Selasa (19/6).

Untuk itu, Bupati meminta dukungan, bantuan, partisipasi dan dukungan doa semua lapisan masyarakat kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Seram Bagian Barat agar dapat melaksanakan seluruh tugas-tugas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat dengan baik sesuai harapan masyarakat, untuk kemajuan dan kemakmuran kita bersama.

Sebab pembangunan daerah bukan ansi menjadi taggungjawab pemerintah Daerah Saja, melainkan menjadi tugas dan tanggungjawab seluruh element masyarakat di Kabupaten yang berjulukan Saka Mesee Nusa baik itu yag ada didalam daerah maupun yang ada terpencar di rantau.

Katanya pula, melalui khitan seorang anak sejak dini diajarkan mengenai pentingnya kesehatan dan kebersihan Badan, yang berfungsi untuk mempermudah dan mempercepat proses pembersihan fisik sebagai salah satu syarat sahnnya ibadah, khususnya yang berkaitan dengan air seni.

“Saya mewakili masyarakat Seram Bagian Barat memberikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi bagi pengurus ABAKA Jakarta yang telah mendedikasikan sebagian rezekinya untuk membantu melaksanakan acara khitanan bagi anak-anak dari keluarga yang ekonominya pas-pasan.” Ucap Bupatt.

Sementara itu Bupati menegaskan bahwa tantangan pebangunan daerah ini kedepan sangat kompleks, olehnya perlu sinergitas kemitraan daerah tetap berkomitmen secara bertahap akan mempercepat program pembangunan untuk Kase Bae Seram Bagian Barat. (DiskominfoSBB)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel