Santiago Tradisi Adat Ziarah Makam Kesultanan Buton Digelar
pada tanggal
23 Oktober 2024
BAUBAU, LELEMUKU.COM - Sebagai rangkaian dari Haroana Baubau tahun 2024, Pemkot Baubau melakukan kegiatan Santiago ke Makam Sultan-Sultan yang pernah memimpin Kesultanan Buton pada Rabu (16/10/2024).
Baca Juga
Sehingga, ziarah kubur ini bukan suatu yang baru tapi ini memang dimana-mana ziarah kubur dilaksananakan sebagai bentuk penghargaan apresiasi kepada mereka-mereka yang sudah berjuang di tanah Buton. Hanya saja, uniknya ziarah kubur di Baubau ini memang tidak seperti daerah lain ada upacara tradisinya itulah keunikannya dan kekhususannya.
Dr H Muh Rasman Manafi akan tetap berupaya untuk mempertahankan dan melestarikan tradisi adat Santiago sebab daerah daerah lain juga masih mencari model dan mencari bentuk. Sedangkan, Kesultanan Buton sudah ada dan tinggal dipertahankan sekaligus dilestarikan kepada generasi muda. Mari kita bersama-sama kita kawal ini sehingga sampai kapan pun budaya Buton ini tetap lestari,”ajaknya.
Selanjutnya, bersama Sarana Hukum menuju ke makam para Sultan untuk melakukan ziarah kubur. Kemudian, air yang diguunakan untuk penyiraman makam Sultan-Sultan pada proses Santiago dibawa khusus para gadis muda dinamakan Salawatu yang dipayungi Kenipau. (diskominfobaubau)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.