-->

Koramil Dobo dan Yonif 734/SNS Rekreasi Bersama

Koramil Dobo dan Yonif 734/SNS Rekreasi BersamaDOBO, LELEMUKU.COM - Komando Rayon Militer (Koramil) 1503-03/Dobo dan Kompi Senapan (Kipan) E, Batalyon Inf (Yonif) 734/Satria Nusa Samudra mengadakan rekreasi bersama di pantai Wisata Belakang Wamar untuk memupuk hubungan kekeluargaan yang selama ini telah berjalan dengan baik agar menjadi lebih baik lagi. Kegiatan tersebut dilasanakan di Pantai Belakang Wamar, Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru, Sabtu (20/1).

Kegiatan yang diadakan oleh kedua satuan tersebut merupakan hal yang penting untuk menghilangkan kepenatan setelah bekerja dan dapat menciptakan kebahagiaan bagi pribadi, keluarga dan satuan. Rekreasi tersebut juga dihadiri oleh Komandan Komando Resor Militer (Danrem) 151/Binaiya, Kolonel Inf Christian K.Tehuteru beserta Istri, Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1503/Tual, Letkol Arh Hilarius Karnedi beserta istri dan Komandan Yonif (Danyon) 734/SNS, Mayor Inf Christian Noya beserta istri dan Sekitar 300 orang yang terdiri dari anggota Koramil dan Kompi Senapan (Kipan) E beserta keluarga berkumpul menjadi satu memenuhi pantai tersebut.

Dalam kesempatan tersebut Danrem memberikan sambutan kepada seluruh anggota dan keluarga yang hadir, dalam sambutannya Danrem mengatakan bahwa apabila seseorang sudah menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI), maka keluarganya adalah anggota di satuan, senior, junior, “nah itulah keluarga kita, karena itu kita harus bina kekompakan dan jangan para anggota merasa kalian di sini hidup sendiri akhirnya apabila ada masalah diam saja dan tidak ada pemecahannya dan mencari jalan pintas yang salah,” ungkap Danrem.

Danrem juga mengatakan masih banyak didapati kondisi anggota terkait pembinaan keluarga, masih banyak laporan adanya anak-anak balita yang meninggal dunia akibat ketidak tahuan atau ketidak pedulian orang tua sehingga berdampak pada keluarga. “Di era sekarang dengan menggunakan media sosial sangat mudah mendapatkan berita tentang kesehatan, Manfaatkan hal tersebut untuk mendapatkan wawasan, penuhi pengetahuan dan wawasan kita dengan hal-hal yang positif,” Pungkas Danrem.

Selesai mendengarkan arahan Danrem, para anggota dari kedua satuan tersebut berbaur menjadi satu. Ibu-ibu Persit memperagakan joget tobelo, bermain Volly dan anak-anak ada yang bermain dengan para orang tuanya sedangkan anggota melaksanakan renang bersama Danrem, Dandim, Danyon, Dankipan E dan Danramil Dobo. Beberapa permainan yang digagas oleh Danrem juga digelar dan diikuti oleh anggota dengan penuh semangat, yang paling bergengsi adalah lomba renang estafet yang masing-masing regu terdiri dari anggota Kipan E dan Koramil yang dicampur. Rekreasi tersebut diakhiri dengan berfoto bersama di bibir pantai. (Penrem151)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel