-->

Kecelakaan Tunggal di Padang Bulan, 1 Pemuda Meninggal Dunia

Kecelakaan di Padang Bulan, 1 Pemuda Meninggal DuniaABEPURA, LELEMUKU.COM - Kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Raya Sentani Padang Bulan Distrik Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua pada Minggu (15/7) sore, antara sepeda motor dan mini bus.

Akibat kecelakaan ini seorang anak yang diketahui bernama  Geradus Yumame (15) meninggal dunia di tempat kejadian perkara. Menurut Kapolsek Abepura AKP Dionisius VDP. Helan, S.IK  kejadian ini masih dalam proses penyelidikan Unit Lalulintas Polsek Abepura.

Kapolsek menuturkan dalam kecelakaan tersebut tidak ada tabrakan atau benturan antara pengendara motor maupun mobil yang kini masih dalam penyelidikan, melainkan hanya tersenggol dan disimpulkan adanya kelelaian dari pengendara motor.

“Ini tidak ada tabrakan atau benturan keras antara kendaraan, dikarenakan kondisi motor utuh dan tidak ada yang rusak akibat benturan, diduga bersenggolan lalu terjatuh dengan benturan keras yang mengakibatkan pengendara motor tewas dan penumpang motor luka berat,” ungkap Kapolsek saat ditemui di Mapolres Jayapura Kota, Rabu (16/7) siang.

Lanjut Kapolsek, kronologi kejadian ketika Sepeda motor Yamaha Mio yang dikendarai Geradus Yumame dan berboncengan dengan Hermon Yumame (16) Tahun dari arah Waena tujuan Abepura dengan kecepatan tinggi. 

Sesampainya di depan Toko Sesehan dekat SMP Paulus Padang Bulan pengendara hendak melambung kendaraan didepannya kemudian bersenggolan yang mengakibatkan korban terjatuh dan terbentur yang mengakibatkan korban meninggal dunia ditempat kejadian.

“Sudah ada dua orang saksi yang kami mintai keterangan namun masih minim data dimana kronologis yang ada akan dilakukan penyelidikan oleh unit lakalantas Polsek Abepura lagi termasuk pengendara mini bus tersebut,” ungkap Kapolsek.

Mantan Kasat Reskrim Polres Mimika ini pun menambahkan sampai dengan saat ini kondisi korban selamat masih mendapatkan perawatan medis mengingat kondisi korban mengalami luka berat akibat benturan. (HumasPolresJayapura)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel