-->

Kodim Masohi Gelar Kampanye Kreatif Werving Penerimaan Calon TNI AD

Kodim Masohi Gelar Kampanye Kreatif Penerimaan Calon TNI ADTEHORU, LELEMUKU.COM - Komado Distrik Militer (Kodim) 1502/Masohi melalui Bati Pers Pelda Sulaiman Patihua  melaksanakan kampanye kreatif werving penerimaan calon prajurit TNI AD tahun 2018 di Sekolah Menengah Atas (SMA)  Negeri 4 Tehoru,  Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku pada Jumat (20/7).

Kegiatan ini diikuti oleh 150 siswa-siswi yang terdiri dari Kelas 1,2 dan 3 dalam rangka Operasi TMMD Ke 102 Kodim 1502/Masohi dalam wujud menumbuhkan minat para pelajar untuk menjadi prajurit TNI AD.

Pelda Sulaiman mengatakan, bahwa bagi para siswa-siswi yang mempunyai cita-cita sebagai anggota TNI-AD, persiapkan diri sejak dini dengan perbanyak belajar, siapkan fisik dan mental serta rajin berolah raga, hindari perbuatan yang dapat merugikan dirimu,"ujar Sulaiman.

Menurut Wakil Kepala Sekolah SMA N 4 Tehoru Jamaludin Hatapayo S.Pd mengatakan bahwa Kami mengapresiasi program kegiatan yang dilaksanakan di sekolah kami karena sejak berdiri sekolah kami baru pertama kali dilaksanakan Kampanye ditempat ini. 

"Harapannya kedepan para siswa dapat menambah motivasi serta minat mereka yang ingin menjadi anggota TNI," pungkas Jamaludin Hatapayo S.Pd.

Hal senada juga dikatakan oleh Mei La Adi, salah seorang  siswi pelajar mengatakan bahwa kegiatan  ini sangat menambah wawasan dan motivasi katong sehingga kedepan katong bisa lebih tau cara dan kriteria apa saja yang harus katong penuhi bila menjadi anggota TNI.

Kegiatan kampanye kreatif berjalan lancar dan aman para siswa sangat antusias dengan kampanye yang di sampaikan dimana terdapat saling tanya jawab antara pemberi materi dan siswa pelajar. (Pendam151)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel