-->

Badai Florence Terpa Pesisir North Carolina

Badai Florence Terpa Pesisir North CarolinaWASHINGTON, LELEMUKU.COM - Tepian Badai Florence mulai menerpa pesisir Negara Bagian North Carolina sewaktu badai itu semakin mendekati bagian timur Amerika Serikat.

Badai ini diperkirakan akan bertahan di kawasan tersebut, menumpahkan hujan dengan curah beberapa centimeter di beberapa daerah yang terimbas dan menyebabkan kerusakan yang luas.

Meskipun badai telah melemah menjadi Kategori Dua dengan angin berkecepatan 175 kilometer per jam, para pakar cuaca memperingatkan bahwa kekuatannya diperkirakan masih dapat menyebabkan banjir akibat gelombang pasang yang mengancam jiwa, banjir bandang serta peluapan air sungai yang cukup signifikan.

“Meskipun kecepatan angin melemah dan intensitas badai ini turun menjadi kategori 2, mohon jangan lengah,” kata Brock Long, Kepala Badan Manajemen Bencana Federal kepada wartawan hari Kamis di Washington.

Florence sekarang ini bergerak ke arah Barat Laut dengan kecepatan 20 kilometer per jam. Para peramal cuaca menyatakan pergerakan Florence yang lambat akan menimbulkan guyuran hujan lebat di negara bagian South dan North Carolina. Menurut prakiraan, badai ini bergerak lambat di pesisir kawasan tersebut sepanjang Jumat hingga Sabtu.

Pada laporan terbaru, badai tersebut berada sekitar 275 kilometer sebelah timur-tenggara Wilmington, North Carolina, dan sekitar 355 kilometer sebelah timur Myrtle Beach, South Carolina. Penduduk di kedua negara bagian tersebut hanya punya waktu pada Kamis siang ini (13/9) untuk menuntaskan persiapan akhir untuk mengungsi demi menghindari badai. (VOA)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel