Bambang Wibowo Puji Konsep Layanan Gugus Pulau di Maluku
pada tanggal
27 Januari 2019
SAUMLAKI, LELEMUKU.COM – Direktur Jenderal (Dirjen) Pelayanan Kesehatan (Yankes), dr. Bambang Wibowo, Sp.OG (K)., MARS memuji konsep layanan ‘Gugus Pulau’ dari Dinas Kesehatan Provinsi Maluku untuk menjawab kebutuhan kesehatan di wilayah Kepulauan Maluku.
“Dinkes Provinsi Maluku ada konsep layanan menurut gugus pulau, itu konsep yang sangat bagus,” ujar dia kepada para awak media saat melakukan kunjungan kerja di Puskesmas Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan (Tansel) pada Rabu (23/1).
Wibowo pun berharap baik Pemerintah Pusat, Pemerintah daerah (Pemda) dan seluruh masyarakat dapat bersinergi bersama untuk menyukseskan konsep layanan tersebut karena yang terpenting adalah bagaimana bersama-sama mengidentifikasi dan dapat menfaatkan sumber daya yang ada.
“Makanya sebetulnya kita harus bersinergi bahwa semuanya ini bersama-sama antara pemerintah, pemda dan masyarakat juga, Itu bagian dari tugas kita bersama. Tidak mungkin semua bisa diselesaikan oleh pemerintah pusat,” harapnya (Laura Sobuber)