Hery Dosinaen Pastikan Yan Richard Puguh Pimpin Dinas Kehutanan Papua
pada tanggal
25 Januari 2019
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Papua Hery Dosinaen memastikan telah menunjuk Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinas Kehutanan (Kadishut) Yan Richard Puguh, untuk melanjutkan rutinitas program kerja di instansi tersebut.
“Sudah ada Plh Kepala Dinas Kehutanan. Malahan sudah sejak pekan lalu saya tanda tangani surat tugasnya."
“Ini memang harus kami lakukan agar tugas-tugas kedinasan, tugas-tugas pemerintahan di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait, yakni Dinas Kehutanan Provinsi Papua, dapat dilaksanakan dengan sebagaimana mestinya,” terang ia di Jayapura, kemarin.
Menurut ia, Plh Kadishut Yan Richard Puguh bakal melaksanakan pemerintahan sampai ditunjuknya kepala dinas definitif. “Dalam artian penunjukan Plh ini juga supaya kekosongan jabatan kepala dinas bisa segera diisi,” ujar ia.
Sebelumnya, penyidik Direktorat Reserse dan Kriminal Khusus (Direskrimsus) Polda Papua, menetapkan Kepala Dinas Kehutanan Papua JJO sebagai tersangka dugaan kasus tindak pidana pemerasan.
Penetapan JJO sebagai tersangka setelah penyidik memiliki bukti-bukti tentang keterlibatan yang bersangkutan dalam perkara dengan tersangka FT yang ditangkap sebelumnya pada operasi tangkap tangan, 7 November 2018 beserta uang tunai Rp500 juta.
Uang Rp500 juta itu pun, bagian dari Rp2,5 miliar yang diminta FT untuk menyelesaikan kasus pembalakkan liar yang ditangani PPNS Dinas Kehutanan Papua. Saat ditangkap FT mengaku sebagai orang suruhan kepala dinas kehutanan
Sementara dalam apel pagi, dua pekan lalu, di Kantor Gubernur Dok II Jayapura, Forum Komunikasi Orang Asli Papua Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Kehutanan Provinsi Papua mendesak Gubernur Lukas Enembe menunjuk Plh kepala dan sekretaris dinas.
Koordinator Forum Komunikasi OAP ASN Dinas Kehutanan Provinsi Papua, Absalon Runtuboy, berharap kekosongan jabatan ini bisa segera direspon oleh pimpinan. (DiskominfoPapua)