-->

Jose Maria Matres Manso dan Rui Fernando Sucena do Carmo Kunjungi Port of Sumpodo Marieco

 Jose Maria Matres Manso dan Rui Fernando Sucena do Carmo Kunjungi Port of Sumpodo MariecoTIDORE, LELEMUKU.COM - Setelah melakukan kunjungan ke Kedaton Tidore, Pelabuhan Trikora, Tugu pendaratan bangsa Spanyol di Kelurahan Rum Balibunga serta Benteng peninggalan bangsa Spanyol, Duta Besar Kerajaan Spanyol Jose Maria Matres Manso dan Duta Besar Republik Portugal Rui Fernando Sucena do Carmo bersama rombongan, Selasa (27/2) mengunjungi lokasi pendaratan Sebastian de El Cano saat ia bersama kru kapal Victoria menemui Sultan Tidore.

Lokasi yang diberi nama Port of sumpodo marieco (Pelabuhan Sultan Mansyur Mareku) ini bertempat di Kelurahan Mareku, Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utara.

Jose Maria Matres Manso dan Rui Fernando Sucena do Carmo didampingi Walikota Tidore Kepulauan H. Ali Ibrahim beserta rombongan tiba di Mareku pukul 09.23 WIT disambut warga Kelurahan Mareku dengan prosesi adat dan tarian Kapita, melihat kehadiran kedua Duta Besar, ratusan masyarakat Mareku langsung menyemut memenuhi lokasi Port of sumpodo marieco.

Dalam kunjungannya di lokasi ini, Matres manso dan Sucena Do Carmo mendapatkan penjelasan dari tokoh masyarakat Mareku perihal sejarah kedatangan Sebastian De Elcano di tanah Tidore dan bagaimana pertemuannya dengan Sultan Mansyur waktu itu.

Tampak kedua duta besar sangat terkesan dengan penjelasan yang disampaikan, apalagi dalam penjelasan tersebut didukung pula dengan dokumentasi sejarah pusat pemerintahan Tidore pada abad ke XVI dan catatan berbahasa Spanyol.

Duta besar Spanyol Jose Maria Matres Manso mengucapkan terimakasih kepda Masyarakat Tidore yang sampai sekarang masih menjaga peninggalan sejarah bangsa Spanyol, dan berharap masyarakat Tidore dan Pemerintah Spanyol dapat saling bertukar informasi maupun literature Sejarah agar kedepan catatan perjalanan ekspedisi Magellan-Elcano bisa menjadi satu kesatuan sejarah yang menjadi dasar circum navigation Magellan sebagai ekspedisi pertama pelayaran mengelilingi Bumi.

Usai meninjau Port of sumpodo marieco sekitar satu jam, kedua tamu kehormatan bersama rombongan menuju Pelabuhan Rum untuk selanjutnya kembali ke Jakarta. (DiskominfoTikep)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel