Saka Wirakartika Kodim Masohi Gelar Persami di Timur Jaya
pada tanggal
04 April 2019

Hal tersebut disampaikan oleh Perwira Staf Teritorial, Kapten Inf Agung Prabowo. selaku Inspektur Upacara pembukaan Persami Saka Wirakartika Kodim 1502/Masohi bertempat di Dusun Timur Jaya, Desa Layeni, Kec. Teon Nila Serua, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Papua, Sabtu (30/3/2019).
Pembinaan dan pembekalan terhadap Saka Wira Kartika melalui kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu adalah sangat tepat, dimana saat ini merupakan era globalisasi yang semua pengaruh positif maupun negatif dapat diakses langsung melalui teknologi dan informasi. Oleh karena itu agar tidak terpengaruh oleh dampak negatif dari arus globalisasi, maka harus dimulai dari membangun dan membina sumber daya manusia, khususnya kepada segenap Anggota Saka Wira Kartika, sehingga dapat menjadi insan yang tangguh dan dapat memiliki keunggulan komparatif yang dapat mengangkat kehormatan, integritas dan jatidiri bangsa.
Baca Juga
Ada 5 Krida yang diajarkan dalam pembinaan Saka Wira Kartika, yaitu Krida Navigasi Darat, Krida Mounteneering, Krida Pioneering, Krida Penanggulangan Bencana Alam dan Krida Survival. Setelah Anggota Saka mengetahui dan mempelajari krida-krida tersebut, diharapkan memiliki keterampilan dan mampu melaksanakan dalam kehidupan sehari-hari. Di samping itu kegiatan Persami Saka Wira Kartika merupakan salah satu implementasi dan upaya konkret dari TNI dalam memberdayakan wilayah pertahanan dengan kegiatan kepramukaan, selanjutnya diharapkan kegiatan ini mampu mendukung upaya pertahanan negara dan keberadaan TNI AD khususnya sebagai komponen utama dalam sistem pertahanan negara.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut, Danramil 1502-11/Waipia, Kapten Inf Dewa Agung, Anggota Kodim 1502/Masohi 20 orang dan Siswa-siswi berjumlah 70 orang.(Penrem151)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.