-->

Lukas Akbar Abriani Gunakan Helikopter Distribusikan Bantuan ke Pengungsi di Halsel

Lukas Akbar Abriani Gunakan Helikopter Distribusikan Bantuan ke Pengungsi di HalselLABUHA, LELEMUKU.COM - Pasca terjadinya bencana alam gempa bumi di Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), Provinsi Maluku Utara (Malut), berbagai upaya Kepollisian dalam hal ini Polda Malut untuk membantu penanggulangan bencana tersebut.

Kali ini, Wakapolda Maluku Utara, Kombes Pol Lukas Akbar Abriani S.I.K. M.H., turut embantu mendistribusikan bantuan menggunakan helikopter milik BNPB di beberapa wilayah yang susah dijangkau menggunakan jalur darat, Senin (22/07/2019).

Dalam pendistribusian tersebut, Wakapolda Malut turut didampingii Kapolres Halmahera Selatan AKBP M. Faishal Aris, S.I.K., M.M., dan mendistribusikan ke beberapa desa antara lain di desa Sakely dan Saketa yang berada di sekitar kecamatan Gane Barat.

Berbagai jenis bantuan yang didistribusikan oleh Wakapolda Malut antara lain matras, selimut, alas tidur, serta beberapa kebutuhan untuk para pengungsii laiinnya. Selain itu, wakapolda juga turut bertatap muka langsung dengan para pengungsi guna memberikan semangat dan dukungan moril lainnya. (HumasPolri)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel