-->

Polres Halbar Lepas Distribusian Bantuan Korban Gempa Bumi di Halsel

Polres Halbar Lepas Distribusian Bantuan Korban Gempa Bumi di HalselJAILOLO, LELEMUKU.COM - Kepolisian Resort (Polres) Halmahera Barat (Halbar), Provinsi Maluku Utara (Malut) beserta Staf dan Pengurus Bhayangkari Cabang Halbar dalam kegiatan peduli Korban Bencana Alam, Kamis (25/7/ 2019) pukul 10.00 Wit, melepas pendistribusian bantuan untuk korban bencana alam di Halsel

Pendistribusian bantuan untuk korban bencana alam yang berada di Kab. Halsel oleh Keluarga Besar Polres Halbar beserta Staf dan Bhayangkari Cabang Halbar ini di pimpin oleh Wakapolres Kompol. Angga Heldiansyah, S.Ik., bertempat di Halaman Mapolres Halbar, Desa Hoku-Hoku Kie, Kecamatan Jailolo.

Wakapolres dalam kegiatan peduli Korban Bencana Alam Kab. Halsel menyampaikan bahwa bantuan kemanusiaan yang diberikan.

"Ini adalah wujud kepedulian Polres Halbar beserta Staf dan Bhayangkari Cabang Halbar untuk saudara- saudara kita yang mengalami musibah gempa bumi beberapa waktu lalu di Halsel," ujar dia.

Atas Nama Polres Halbar serta Staf dan Bhayangkari Cabang Halbar, Kompol Angga mengharapkan dengan pemberian bantuan ini bisa meringankan beban saudara-saudara korban bencana yang ada di Kab. Halsel.

"Semoga saudara-saudara kita yang mengalami musibah bencana alam di Halsel tetap selalu di berikan kesabaran. Wakapolres menambahkan semoga bantuan yang dilakukan Polres Halbar serta Staf dan Bhayangkari Cabang Halbar ini bisa membangkitkan kepedulian masyarakat dan turut ikut serta membantu saudara-saudara kita di Halsel," kata dia.

Ia mengingatkan kepada 9 (sembilan) personil Polres Halbar yang dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Halbar IPTU. Jusman Husain yang nantinya membawa bantuan menggunakan 3 Unit Mobil. 1 (satu) Mobil Box, 1 (satu) Mobil Ambulance dan 1 (satu) Mobil Binmas menuju Kec. Gane Barat Kab. Halsel melalui jalur darat agar selalu berhati-hati dan utamakan keselamatan dalam perjalanan.

Bantuan yang di berikan Polres Halbar beserta Staf dan Bhayangkari Cabang Halbar berupa Beras, Susu, Mie Instan, Telur, Minyak Kayu Putih, Minyak Telon, Autan, Selimut, Pembalut Wanita, Tikar, Popok Bayi. (HumasPoldaMalut)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel