-->

Yayasan Perguruan Tinggi Rumpun Lelemuku Saumlaki Lahirkan 110 Cendekiawan Baru

Yayasan Perguruan Tinggi Rumpun Lelemuku Saumlaki Lahirkan 110 Cendekiawan BaruLAURAN, LELEMUKU.COM – Yayasan Perguruan Tinggi Rumpun Lelemuku Saumlaki (YPT-RLS) yang menaungi 3 sekolah tinggi, diantaranya Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Saumlaki (STIESA), Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Saumlaki (STIAS) dan Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan Saumlaki (STKIPS) menggelar Rapat Senat Terbuka Luar Biasa Dalam Rangka mewisudakan sebanyak 110 Sarjana dan Diploma III Tahun akademik 2019/2020 pada Sabtu (08/02/2020).

Ketua YPT-RLS, Polikarpus Lalamafu S.Sos, MM mengatakan bahwa hari bersejarah itu adalah suatu kebanggaan dan sekaligus kegembiraan dimana Kampus Lelemuku telah berhasil menyumbangkan aset nasional yang mampu meneruskan pembangunan dan peningkatan kualitas pendidikan yang telah dibekali dengan ilmu pengetahuan, teknologi dan ketrampilan kepada masyarakat, bangsa dan negara melalui lulusan program Strata Satu (S1) sebanyak 106 orang dan Diploma III (D III) berjumlah 4 orang.

“Ijinkan kami mengucapkan selamat berbahagia kepada seluruh wisudawan beserta keluarga. Sejak saat ini saudara memasuki era baru untuk menerapkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni budaya dalam kehidupan bermasyarakat ataupun melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi,” kata dia di gedung aula kampus tersebut.

Lalamafu mengajak para wisudawan untuk menyatukan visi kedepan dalam mewujudkan kemajuan bangsa Indonesia, khususnya di Kepulauan Tanimbar melalui peningkatan mutu dan pengembangan kemampuan secara terus menerus serta selalu mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya di dalam menjalankan tugas dalam pekerjaan dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan sendiri tanpa harus mengemis untuk menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).
Yayasan Perguruan Tinggi Rumpun Lelemuku Saumlaki Lahirkan 110 Cendekiawan Baru
“Ingat, bahwa hari ini adalah perjuangan kalian, jangan pernah menyia-nyiakan juga perjuangan dari orang tua kalian. Perjuangan dan pengorbanan orang tua harus dibalas dengan sebuah keberhasilan. Kepada orang tua atau keluarga wisudawan, saya selaku pimpinan YPT-RLS menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang telah bapak dan ibu berikan pada kami, sehingga mampu mengantarkan putra dan putri dari bapak dan ibu dapat menyelesaikan studi pada program S1 dan DIII saat ini,” ajaknya.

Lalamafu pun mengungkapkan jika saat ini pihaknya sedang bekerja keras mempersiapkan diri untuk meningkatkan status lembaga dari sekolah tinggi menjadi universitas yang namanya telah ditentukan oleh pendiri YPT-RLS, Alm. Drs. Alexander Jordan Luturyaly, M.Si dengan nama ‘Universitas Lelemuku Saumlaki (UNLESA)’  demi menghasilkan lagi lulusan yang mampu bersaing dan berkompetensi dengan semua perguruan tinggi di daerah lain.

“Dari perjuangan untuk meningkatkan status itulah, maka saat ini yayasan sementara berkonsentrasi pada pembangunan sumber daya manusia dan pembangunan fisik. Kami mohon dukungan dan doa dari semua pihak terhadap perjuangan ini,” tutup ketua yayasan.

Yayasan Perguruan Tinggi Rumpun Lelemuku Saumlaki Lahirkan 110 Cendekiawan BaruSementara itu, Kepala LLDIKTI Wilayah XII Maluku dan Maluku Utara, Dr. Muhammad Bugis, SE., M.Si menyatakan bahwa dirinya sangat bangga kepada 3 sekolah tinggi di yayasan itu yang telah menunjukkan akuntabilitasnya kepada segenap stakeholder, khususnya kepada masyarakat Maluku di Tanimbar, bangsa dan negara dengan mewisudakan sebanyak 110 lulusan tenaga terampil di bidangnya masing-masing.

“Ini adalah buah dan hasil kerja keras, kerja cerdas, kerjasama dan kerja tuntas dari STIESA, STIAS dan STKIPS yang sekaligus telah membuktikan kesungguhannya di dalam melaksanakan tugasnya dalam merealisasikan tridharma perguruan tinggi,yang meliputi dharma pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat,” papar dia.

Muhammad Bugis memberikan ucapan selamat kepada para wisudawan yang telah menyelesaikan studi pada program studi masing-masing dan berharap pengetahuan dan ilmu pengetahuan yang telah diperoleh dapat berguna untuk bangsa dan negara serta masyarakat di Tanimbar serta meminta para wisudawan untuk tidak mencederai dunia pendidikan tinggi dengan melakukan hal-hal yang tidak berkenan dengan sistem pendidikan nasional.

“Anda semua adalah orang-orang yang paling terdepan, kesuksesan untuk meraih derajat kesarjanaan anda tetapi yang telah diterima hari ini merupakan bagian kecil dari samudera ilmu pengetahuan yang maha luas, karenanya anda harus tetap belajar, menuntut ilmu, terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sehingga anda layak menjadi tempat bertanya dimana bermanfaat dan bermartabat bagi diri sendiri, keluarga, lingkungan maupun masyarakat,” tambahnya.

Yayasan Perguruan Tinggi Rumpun Lelemuku Saumlaki Lahirkan 110 Cendekiawan BaruKemudian mewakili Bupati Tanimbar, Petrus Fatlolon, SH., MH, Asisten Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Kemasyarakatan, Drs. Deutero A. T. Sabono, M.Si menuturkan bahwa para wisudawan yang telah menyelesaikan studi tersebut adalah bagian dari perwujudan masyarakat cerdas sebagaimana visi pembangunan daerah, yaitu mewujudkan masyarakat Tanimbar yang cerdas, sehat, berwibawa dan mandiri. Menurutnya Pemerintah Daerah (Pemda) akan selalu mengapresiasi dan memberikan dukungan penuh bagi pengembangan dunia pendidikan di daerah dengan 10 kecamatan itu.

“Hari ini kita semua sebagai saksi akan kebahagiaan dari para wisudawan di tiga sekolah tinggi dimana telah resmi menyandang gelar kesarjanaannya. Momen ini bukan menjadi akhir dari tugas dan belajar. Gelar yang diterima harus dijadikan sebagai modal untuk lebih kerja keras menjadi kreatif dan bersikap sesuai dengan predikat yang disandang,” tuturnya.

Rapat senat terbuka yang telah mewisudakan sebanyak 36 orang dari STIESA, 39 wisudawan STIAS dan 37 wisudawan STKIPS itu pun berjalan lancar dan dihadiri oleh Dinas terkait, perwakilan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tanimbar, tokoh agama, tokoh adat, tokoh perempuan serta para orang tua dari wisudawan. (Laura Sobuber)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel