Akibat Karantina Wilayah, Kebun Binatang di Ukraina Alami Krisis Keuangan
pada tanggal
12 Mei 2020

KIEV, LELEMUKU.COM - Kebun binatang di Desa Demydiv, sekitar 40 km (25 mil) dari Kiev, hampir kehabisan uang dan hampir tidak dapat menutupi tagihan yang diperlukan untuk mempertahankan kondisi yang tepat untuk satwanya, kata petugas kebun binatang, Mykhailo Pinchuk.
Baca Juga
Pinchuk mengatakan binatang-binatang, yang dilahirkan di penangkaran dan terbiasa dengan kehadiran manusia merasa kesepian. Beberapa orangutan bahkan menangis di kandang mereka, katanya kepada Reuters.
"Bahkan binatang berkuku mendekatiku ketika aku berjalan melewati kandang mereka. Mereka meregangkan leher mereka melalui lubang-lubang di pagar untuk melihat siapa yang akan datang, dan meminta Anda untuk mendekat dan memberi mereka makanan," katanya.
Pinchuk mendesak orang untuk menyumbang untuk mendukung kebun binatang, yang merupakan rumah bagi 400 satwa termasuk anjing laut, kuda nil dan jerapah. Dari 70 anggota staf, kebun binatang hanya mempertahankan 20 orang saja dengan gaji minimum. (VOA)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.