-->

Pesawat Casa-212 TNI AU Siaga Membantu Percepatan Pemulihan COVID-19 di Mimika

Pesawat Casa-212 TNI AU Siaga Membantu Percepatan Pemulihan COVID-19 di MimikaTIMIKA, LELEMUKU.COM - Pesawat Casa-212/U-6212 TNI Angkatan Laut dengan Captain Pilot Mayor Laut (P) Eko mendarat di bandara Mozes Kilangin Timika, Provinsi Papua pada Senin (11/05/2020) pukul 16.00 WIT .

Pesawat TNI Angkatan Laut dengan tail number NC-212/U-6212 berasal dari Wing Udara 2 Juanda Surabaya, yang diawaki oleh pilot in command Mayor Laut (P) Eko beserta 9 crew diantaranya Kapten Laut (P) M.Alfat sebagai Captain Pilot 2, Lettu Laut (P) Rana sebagai Co Pilot, Sertu Dendi sebagai Flight Engineer, Serka Sugeng sebagai Mekanik 1, Kopda Arif sebagai Mekanik 2, Kls Romizan sebagai Mekanik 3, Sertu Yudi sebagai Mekanik 4, Kopka Priyanto sebagai Mekanik 5, dan Kls M. Syarifudin sebagai Mekanik 6. Kedatangan pesawat NC-212/U-6212 dalam rangka melaksanakan arahan pimpinan sesuai Telegram Kepala Staf Angkatan Laut No. 004/SLOG/0119. TWU.0125.1536 dalam rangka BKO Koopsau III .

Komandan Lanud Yohanis Kapiyau Timika, Letkol Pnb Anggit Budi Wibowo, S.A.P menyampaikan kedatangan Pesawat TNI Angkatan Laut NC-212/U-6212 untuk menindak lanjuti arahan Panglima TNI kepada Kepala Staf Angkatan Laut untuk mem BKO kan 1 Pesawat TNI Angkatan Laut kepada Pangkoopsau III dan Lanud Yohanis Kapiyau di tunjuk sebagai home base dalam rangka membantu percepatan pemulihan Covid-19 di Kabupaten Mimika. Selama melaksanakan tugas Pesawat NC-212/U-6212 akan berada di Timika sejak tanggal 12 Mei hingga batas waktu yang tidak di tentukan menunggu arahan Pimpinan lebih lanjut. (Lanud)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel