Polres MTB Kawal Ibadah Minggu dan Anggota Sidi Baru di Gereja Damai
pada tanggal
14 Juni 2020

Bertindak sebagai Pengkhotbah dalam Ibadah tersebut Pdt.Ny.A. CH. Sabono.S.Th, dengan Jemaat yang hadir dalam Ibadah kurang lebih 100 orang.
Sementara kegiatan Ibadah di laksanakan sesuai dengan protokol kesehatan terkait pencegahan Covid- 19 diantaranya umat di wajibkan menggunakan masker selama pelaksanaan Ibadah di gereja,di haruskan mencuci tangan sebelum masuk ke dalam gereja serta menjaga jarak antara sesama umat.
Baca Juga
Kegiatan Ibadah hari Minggu tersebut sekaligus dengan pengukuhan anggota Sidi baru yang berjumlah 17 orang.
Adapun personil Polres Maluku Tenggara Barat yang Turut hadir dalam dalam kegiatan Ibadah sekaligus pengemanan : Kabag Ops Polres Maluku Tenggara Barat Kompol. H.Rumsory,S.Sos; Kbo Sat Lantas Polres Maluku Tenggara Barat Ipda Y.Ranguly; Bripda. Santo. M Brig Sat Lantas Polres Maluku Tenggara Barat; Bripda Jeky Huka Brig Subbag Humas Polres Maluku Tenggara Barat; dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Saumlaki Brigpol Alvi Toisuta.
Kegiatan Ibadah pada Gereja Damai Saumlaki berlangsung aman dan lancar serta berakhir pada pukul 10.45 Wit. (HumasPolresMTB)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.