Jefri Romdonny Apresiasi Langkah Baznas Luncurkan Zakat Digital
pada tanggal
16 Juli 2020

“Pengumpulan zakat via digital ini memang menarik. Saya kira pengumpulan zakat via digital ini memang sudah sangat membantu masyarakat apalagi di tengah pandemi ini dengan terobosan tersebut tentunya akan memudahkan,” kata politisi Partai Gerindra tersebut saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Kepala Baznas di Gedung Nusantara II, Senayan, Jakarta, Rabu (15/7/2020).
Jefri menyampaikan zakat digital yang telah diluncurkan oleh Baznas harus terus dikembangkan dengan cara melakukan kolaborasi. “Baznas harus lakukan juga kerja sama dengan beberapa e-commerce dan minimarket guna memaksimalkan zakat digital tersebut,” saran legislator dapil Jawa Barat IX ini. (DPRRI)
Baca Juga
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.