Joice Fatlolon Percayakan Anak-Anak Rayakan HUT HAN Tahun 2020 di Tanimbar
pada tanggal
24 Juli 2020
SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Ketua Tim
Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Kepulauan
Tanimbar, Provinsi Maluku, Joice Pentury Fatlolon, SP memberikan kepercayaan penuh
kepada kaum generasi muda daerah tersebut untuk terlibat dalam merayakan Hari
Ulang Tahun (HUT) Hari Anak Nasional (HAN) pada Kamis (23/07/2020).
Rangkaian acara yang digelar di
Taman Kota Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan (Tansel) itu melibatkan
anak-anak dalam setiap momennya, mulai dari Master Of Ceremony (MC), Dirijen
lagu kebangsaan Indonesia Raya, doa, fashion dan puisi, kesan dan pesan dan
harapan anak Indonesia, solo serta tarian.
Anak-anak tersebut pun berani
melakukan tanya jawab dengan Bupati Tanimbar Petrus Fatlolon SH., MH, Ketua
TP-PKK Joice, Kapolres Maluku Tenggara Barat (MTB) AKBP Adolof Bormasa, SH.,
MH, Dandim 1507/Saumlaki Letkol Inf Rahmad Saerodin S.I.P dan Kepala Kejaksaan
Negeri MTB Mujiarto, SH., MH. Dalam percakapan anak-anak mengungkapkan
cita-cita mereka yang ingin menjadi polisi, polwan, tentara hingga dokter.
“Kita sudah mengikuti rangkaian
acara sejak awal penampilan dari anak-anak Tanimbar yang luar biasa, yang memiliki
berbagai potensi, bakat dan minta,” ungkap Joice.
Ia mengakui jika generasi muda
Bumi Duan Lolat yang berada di paling selatan Maluku dan berbatasan langsung dengan
Australia itu tidak kalah dengan anak-anak dari daerah lain. Joice pun mengucapkan
terima kasih kepada para guru yang telah mendidik anak-anak Tanimbar menjadi
generasi yang cerdas menuju Indonesia Emas 2045.
“Bunda berpesan kepada anak-anak
sekalian harus rajin beribadah, berdoa, membaca kitab suci, belajar dan
dengar-dengaran kepada orangtua dan guru. Anak-anak Tanimbar harus jadi
generasi yang cerdas, sehat dan berkarakter unggul. Kesuksesan generasi muda
Tanimbar ada di tangan kita orangtua, Mari sama-sama sayangailah dan
lindungilah anak-anak kita,” pesannya. (Laura Sobuber)