Jokowi Harap Prajurit TNI-Polri Ikuti Perkembangan Zaman untuk Hadapi Tantangan Global
pada tanggal
18 Juli 2020
JAKARTA PUSAT, LELEMUKU.COM - Presiden Joko Widodo mengingatkan kepada para perwira remaja TNI dan Polri yang telah dilantik untuk mengikuti perkembangan zaman menghadapi tantangan global yang semakin berat. Hal itu diamanatkan oleh Presiden saat bertindak sebagai inspektur upacara dalam Prasetya Perwira (Praspa) TNI-Polri Tahun 2020 di Istana Negara, Jakarta, pada Selasa, 14 Juli 2020.
“Sebagai pengawal masa depan, saudara-saudara harus cakap membaca tantangan dan peluang ke depan. Dunia berubah dengan begitu cepat, disrupsi terjadi di semua sektor kehidupan, dan revolusi industri jilid keempat semakin mendorong perubahan supercepat tersebut,” ujarnya.
Tak hanya itu, antara negara satu dengan lainnya juga akan saling berkompetisi dan bersaing terhadap penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, juga industrialisasi. Seiring itu, perkembangan teknologi militer juga sangat cepat. Bahkan, teknologi militer terkini turut memanfaatkan kecerdasan buatan yang baru saja berkembang belakangan ini.
“Automation, augmented reality, dan teknologi siber telah jauh berkembang dan masih banyak lagi perkembangan teknologi yang mengagumkan yang saudara-saudara harus menjadi bagian untuk mengendalikan dan mengembangkannya,” kata Presiden.
Perkembangan teknologi itu juga berimplikasi pada meningkatnya tantangan kejahatan yang dihadapi oleh TNI dan Polri. Penggunaan teknologi canggih dalam kejahatan siber lintas negara menjadi tak terhindarkan dan harus mampu diantisipasi dengan baik.
“Oleh karena itu, saudara-saudara harus mengikuti dan mengejar perkembangan zaman. Saudara-saudara harus menjadi bagian dari kualitas SDM Indonesia yang hebat, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, serta lincah dan inovatif dalam menghadapi perubahan dengan karakter kebangsaan kokoh penjaga NKRI dan Pancasila yang sejati,” tuturnya.
Presiden Jokowi kemudian mengakhiri amanatnya dengan mendoakan kesuksesan bagi para perwira remaja TNI dan Polri untuk dapat membawa kejayaan bagi Indonesia di masa mendatang.
“Selamat bertugas kepada para patriot muda Indonesia. Jalankan Sapta Marga dan Sumpah Prajurit sepenuh hati, terapkan Tribrata dan Catur Prasetya dalam setiap langkah pengabdian Saudara, junjung tinggi kehormatan sebagai perwira TNI dan Polri, buatlah orang tuamu bangga, dan buatlah Indonesia berjaya,” tandasnya.(Setpres)
“Sebagai pengawal masa depan, saudara-saudara harus cakap membaca tantangan dan peluang ke depan. Dunia berubah dengan begitu cepat, disrupsi terjadi di semua sektor kehidupan, dan revolusi industri jilid keempat semakin mendorong perubahan supercepat tersebut,” ujarnya.
Tak hanya itu, antara negara satu dengan lainnya juga akan saling berkompetisi dan bersaing terhadap penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, juga industrialisasi. Seiring itu, perkembangan teknologi militer juga sangat cepat. Bahkan, teknologi militer terkini turut memanfaatkan kecerdasan buatan yang baru saja berkembang belakangan ini.
“Automation, augmented reality, dan teknologi siber telah jauh berkembang dan masih banyak lagi perkembangan teknologi yang mengagumkan yang saudara-saudara harus menjadi bagian untuk mengendalikan dan mengembangkannya,” kata Presiden.
Perkembangan teknologi itu juga berimplikasi pada meningkatnya tantangan kejahatan yang dihadapi oleh TNI dan Polri. Penggunaan teknologi canggih dalam kejahatan siber lintas negara menjadi tak terhindarkan dan harus mampu diantisipasi dengan baik.
“Oleh karena itu, saudara-saudara harus mengikuti dan mengejar perkembangan zaman. Saudara-saudara harus menjadi bagian dari kualitas SDM Indonesia yang hebat, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, serta lincah dan inovatif dalam menghadapi perubahan dengan karakter kebangsaan kokoh penjaga NKRI dan Pancasila yang sejati,” tuturnya.
Presiden Jokowi kemudian mengakhiri amanatnya dengan mendoakan kesuksesan bagi para perwira remaja TNI dan Polri untuk dapat membawa kejayaan bagi Indonesia di masa mendatang.
“Selamat bertugas kepada para patriot muda Indonesia. Jalankan Sapta Marga dan Sumpah Prajurit sepenuh hati, terapkan Tribrata dan Catur Prasetya dalam setiap langkah pengabdian Saudara, junjung tinggi kehormatan sebagai perwira TNI dan Polri, buatlah orang tuamu bangga, dan buatlah Indonesia berjaya,” tandasnya.(Setpres)