Silaturahmi, Jan de Fretes Kunjungi Inyoman Sukanada dan Wehelmus Jauwerissa
AMBON, LELEMUKU.COM – Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Maluku Brigjen Pol Jan de Fretes menggelar silaturahmi dengan mengunjungi Ketua PHDI dan Ketua Walubi Provinsi Maluku, Jumat 10 Juli 2020.
Dalam kunjungan wakapolda Maluku disambut langsung ketua PHDI Inyoman Sukanada dan Ketua Walubi Welhemus Jauwerissa.
Dalam kesempatannya Wakapolda Maluku Brigjen Pol Jan de Fretes, mengucapkan terima kasih atas sambutan silaturahmi bersama para tokoh di provinsi Maluku utamanya upaya polri dalam memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19.
“Terima kasih atas kesempatannya , dapat menjalin silaturahmi dengan Ketua PHDI Prov. Maluku dan meneruskan pesan Kapolda Maluku dalam menghimbau umat yang ada di Maluku Khususnya di Kota Ambon dapat bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas agar tetap terjaga,” kata Brigjen Pol Jan de Fretes.
Menyambut apa yang disampaikan Wakapolda Maluku Brigjen Pol Jan de Fretes, ketua PHDI Provinsi Maluku Inyoman Sukanada dalam kesempatannya, menjelaskan selalu mendukung Polda Maluku dalam menghimbau umat untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dan melaksanakan ibadah di rumah sehingga dapat menekan penyebaran COVID-19 di Maluku khususnya di Kota Ambon.
“Kita mendukung langkah pihak kepolisian khususnya Polda Maluku dan menghimbau umat untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan dan melaksanakan ibadah di rumah sehingga dapat menekan penyebaran COVID-19 di Maluku khususnya di Kota Ambon,”tutup Inyoman Sukanada. (HumasPoldaMaluku)