Hendra Lesmana Minta Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) Lamandau Terus Berjalan
NANGABULIK, LELEMUKU.COM - Kepolisian Resor (Polres) Lamandau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) gelar Sispamkota Persiapan Pengamanan Pilkada Kalteng 2020, Selasa (22/9/2020).
Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam Rangka Pemilihan Kepala Daerah Serentak Provinsi Kalimantan Tengah yang di gelar dijalan Bukit Hibul Barat di depan halaman GPU Latang Torang komplek perkantoran Bukit Hibul Barat ini selain dihadiri Kapolres Lamandau turut dihadiri juga Bupati Lamandau Hendra Lesmana, Dandim 1017, Kajari, Ketua KPU, Kepala Bawaslu Kabupaten Lamandau dan udangan lainnya diwilayah Kabupaten Lamandau.
Simulasi tersebut menggambarkan situasi dan kondisi yang tidak kondusif antara pendukung pasangan calon yang ikut bertarung dalam pilkada, dalam hal ini melibatkan aparat TNI/Polri di Lingkup Kabupaten Lamandau dan kelompok massa serta dilengkapi alat-alat peraga, seperti kendaraan taktis Polri, Barracuda dan sepeda motor.
Dalam sambutannya Hendra Lesmana menyampaikan bahwa simulasi ini menjadi bentuk kesigapan aparat keamanan dalam pengamanan dan antisipasi TNI POLRI yang selalu siap menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat untuk mensukseskan Pilkada Damai dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah sesuai tahapan - tahapan yang diatur oleh KPU.
Bentuk bersinerginya dalam menjamin keamanan dan ketertiban di Kabupaten Lamandau, diakhir kegiatan tersebut sekaligus penanda tanganan oleh Bupati bersama Unsur Forkopimda Kabupaten Lamandau perihal Kesepakatan Bersama dalam menjamin keamanan dan ketertiban di kabupaten Lamandau. (DiskominfoLamandau)