-->

Babinsa Tual Bantu Warga Pasang Pipa Air di Faer

AMBON, LELEMUKU.COM – Guna mengatasi kesulitan masyarakat terutama masalah air bersih di wilayah binaannya. Babinsa Koramil 1503-01/Tual, Kodim 1503/Tual Serda armin Rado melaksanakan kerja bakti perbaiki dan pemasangan pipa baru bersama masyarakat di Desa Faer Kec. dullah Selatan Kota Tual, Minggu (15/11/2020).

Sebagian besar warga masyarakat di Desa Faer mengalami kekurangan air bersih dikarenakan kemarau panjang dan sumber air bersih sangat jauh lokasinya.

Mengetahui hal tersebut, Serda armin Rado langsung turun ke lapangan bersama warga masyarakat bergotong royong mengatasi kesulitan yang dialami warga dengan melaksanakan pemasangan pipa baru.

“Kekurangan air bersih sangat berdampak pada kehidupan masyarakat, karena air adalah kebutuhan utama untuk berbagai macam keperluan, sehingga kita berusaha membuat saluran air dengan pipa untuk menyupai air dari sumbernya,“ungkap Serda armin Rado. (PenremBinaiya)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel