-->

Herry Ario Naap Pimpin Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-92 di Biak Numfor

Herry Ario Naap Pimpin Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-92 di Biak Numfor.lelemuku.com.jpg
BIAK, LELEMUKU.COM - Bupati Biak Numfor, Provinsi Papua, Herry Ario Naap, S.Si.,M.Pd meminta pemuda yang ada di Kabupaten Biak Numfor bangkit dan bersatu. Peran pemuda di Kabupaten Biak Numfor diharapkan lebih kreatif dan berinovasi dalam mendukung suksesnya pembangunan di daerah. Pemuda yang terakomodir di berbagai organisasi kepemudaan (OKP) dan organisasi lainnya diharapkan bangkit sebagai generasi penerus pembangunan yang penuh harapan.

“Peringatan hari sumpah pemuda ke 92 kali ini harus dijadikan momentum kebangkitan pemuda-pemudi di Kabupaten Biak Numfor, jajaran OKP dan organisasi lainnya harus bangkit dan bersatu. Ini penting menjadi perhatian serius karena pemuda adalah gerenasi penerus pembangunan, merupakan masa depan Kabupaten Biak Numfor dan Papua khususnya serta Indonesia umumnya” ujarnya didepan ratusan pemuda dari berbagai organisasi kepemudaan ketika memimpin hari peringatan Sumpah Pemuda Ke-92 Tahun 2020 di Lapangan Gelanggang Remaja Cenderawasih, Rabu (28/10/2020).

“Sebagai induk organisasi kepemudaan, saya minta KNPI segera mendampingi semua OKP dan sejumlah organisasi lainnya untuk melengkapi jajaran kepengurusnya, dan awal tahun 2021 nanti semua OKP sudah lengkap kepengurusannya. Pemerintah akan memberikan perhatian serius terhadap pembinaan OKP dan organisasi kepemudaan yang diharapkan dapat melahirkan kader-kader pemimpin yang mumpuni,” lanjut Bupati.

Herry Ario Naap Pimpin Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-92 di Biak Numfor.lelemuku.com.jpgDalam kesempatan itu, Bupati didepan pemuda dari berbagai OKP menyatakan akan memberikan support terhadap eksisnya organisasi kepemudaan dengan mengalokasikan uang pembinaan di APBD tahun 2021 mendatang. Namun Bupati juga menantang semua organisasi kepemudaan melahirkan kader-kader pemuda yang siap jadi memimpin dan turut serta mendukung suksesnya pembangunan.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini diperingati dalam keadaan Pandemi Virus Corona. Perayaan Hari Sumpah Pemuda tahun ini tentu saja sangat berbeda dari tahun sebelumnya, karena tetap harus dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Herry Ario Naap Pimpin Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-92 di Biak Numfor.lelemuku.com.jpgMasih lanjut Bupati, bahwa peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini mengingatkan akan semangat pemuda terdahulu yang memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dengan menjiwai pengorbanan para generasi muda bangsa dalam mempertahankan dan mengisi kemerdekaan.

“Diharapkan melalui peringatan hari sumpah pemuda ini generasi muda dapat menumbuhkan rasa kerja keras, rasa persatuan dan kesatuan, rasa saling peduli, rasa simpati dan empati dalam membangun suatu kebersamaan dan kesatuan,” pungkasnya.

Sekedar diketahui, bahwa peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-92 tak hanya dihadiri ratusan pemuda, namun sejumlah pimpinan TNI/Polri serta undangan lainnya dari berbagai instansi serta organisasi juga ikut hadir.(HumasBiakNumfor)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel