-->

Rosida Soamole Kunjungi dan Berikan Suport Bagi Khafila Asal Kepulauan Aru

Rosida Soamole Kunjungi dan Berikan Suport Bagi Khafila Asal Kepulauan Aru.lelemuku.com.jpg

PADANG, LELEMUKU.COM - Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kepulauan Aru, Dra. Rosida Soamole, M.Si mengunjungi para Khafila MTQ Provinsi Maluku asal Kabupaten Kepulauan Aru yang mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Nasional ke XXVIII di Sumatera Barat yang berlangsung pada tanggal 11 sampai dengan 21 November 2020.

Kedatangan Pjs Bupati Aru pada Sabtu 14 November 2020 ini disambut hangat oleh para peserta asal Kabupaten Kepulauan Aru.

Pada kesempatan tersebut, Pjs Bupati Aru menyatakan rasa senang dan bangganya, karena walaupun masih pandemi, Kontingen asal Kepulauan Aru turut terlibat dalam ajang bergengsi tingkat Nasional tersebut.

Pjs Bupati Kepulauan Aru dalam pengarahannya memberikan support dan semangat kepada para Kafilah agar tetap semangat dalam mengikuti MTQ Tingkat Nasional ini.

“Saya berpesan, meskipun ditengah pandemi Covid-19 ini, kalian harus tetap semangat. Jaga kesehatan, jaga asupan nutrisi, istirahat yang cukup, serta selalu terapkan protokol kesehatan,” ujar Soamole.

Dirinya juga mendoakan semoga para Khafila selalu sehat dan mampu mengikuti MTQ ini dengan baik, serta mampu meraih prestasi yang membanggakan bagi Provinsi Maluku dan terkhususnya Kabupaten Kepulauan Aru. (HumasAru)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel