Diskominfo Malut Gelar Sosialisasi dan Simulasi Penerapan Aplikasi SKP Online
pada tanggal
13 Maret 2021
SOFIFI, LELEMUKU.COM - Bertahap Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara (Malut) mulai menjalankan berbagai pelayanan berbasiskan internet atau online. Salah satunya adalah penerapan aplikasi untuk menilai prestasi kerja dari ASN yang diberi nama SKP (Sasaran Kerja Pegawai) Online.
Baca Juga
Dalam kegiatan yang dilangsungkan di ruang kerja kepala dinas ini, pemateri tim sosis menyebutkan bahwa ke depan dokumen SKP tidak lagi diketik dan dicetak manual oleh ASN sebagaimana sebelumnya. “Setiap ASN harus bisa menggunakan komputer dan internet. Aplikasi SKP online ini diinput sendiri oleh masing-masing ASN dan tidak boleh diwakilkan” sebut Alex Towono Rada, dalam pendahuluan dari materi sosisnya.
Sementara itu, dalam lanjutan materi simulasi yang disampaikan Sudin, anggota tim sosis lainnya, mengingatkan bahwa berdasarkan evaluasi BKD, pengisian SKP tahun-tahun sebelumnya masih didapati kesalahan penginputan data-datanya. Dia mengambil contoh, pengisian penilaian dari hasil pekerjaan belum sejalan dengan jumlah kehadiran ASN yang bersangkutan.
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.