-->

Jelang Paskah, Sinergitas TNI-Polri dan Remaja Masjid Kerja Bakti Bersihkan Gereja di Karubaga

Jelang Paskah, Sinergitas TNI-Polri dan Remaja Masjid Kerja Bakti Bersihkan Gereja di Karubaga

KARUBAGA, LELEMUKU.COM – Untuk Menyambut Hari Raya Paskah, Gabungan TNI-Polri Serta Remaja Masjid lakukan Kerja Bakti membersihkan Gereja Ebenheazer dan Gereja Yerusalem di Karubaga, Kabupaten Tolikara, Provinsi Papua. Kamis (01/04/2021).

Kapolres Tolikara AKBP Dr. Y. Takamully, S.H, M.H hadir langsung memantau kegiatan kerja bakti didampingi Danramil Karubaga Kapten Inf. Restu Luberna, S.H, Kabag Ops AKP Sarwoko, S.Sos dan Ustadz Ali Muktar.

Gabungan 55 Personil TNI-Polri yang Terdiri dari, 20 personel Polres Tolikara, Brimob Gegana BKO Kabupaten Tolikara 15 Personel, Koramil Karubaga 20, beserta Personel sedangkan Remaja Masjid 14 orang saling kerja sama untuk pembersihan kedua gereja tersebut.

Kapolres Tolikara menyatakan bahwa giat Kerja bakti ini dilakukan sudah sangat tepat sasaran, guna mempererat tali silahturahmi, mempertahankan keharmonisan dan toleransi antar umat beragama di Karubaga Kabupaten Tolikara sehingga melibatkan remaja Masjid dalam giat kerja bakti.

“Sinergitas TNI-Polri untuk bersama kita bangun solidaritas menjaga kamtibmas di wilayah Kabupaten Tolikara dan Wujudkan Tolikara yang Aman dan Damai,” tegas AKBP Takamully

Kemudian Kapolres Tolikara menambahkan bahwa Ibadah Jumat Agung dan Paskah akan dilakukan pengamanan oleh gabungan TNI – Polri dan remaja masjid yang saat ini sudah berkoordinasikan dan siap mengamankan.(Humaspolrestolikara)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel