Anni Rumbiak Harap Pelatihan Keprotokolan Lahirkan SDM Handal Penyelenggara Negara
pada tanggal
21 Juli 2021
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Kegiatan Pelatihan Keprotokolan dan Pembawa Acara se-Papua yang digelar selama dua hari, resmi ditutup, Selasa (13/7/2021) malam.
Pejabat Fungsional sebagai Analis Kebijakan Bidang Ekonomi dan Keuangan Provinsi Papua, Anni Rumbiak berharap melalui kegiatan itu, mampu menciptakan sumber daya manusia (SDM) penyelenggaraan negara keprotokolan yang handal.
“Sekaligus SDM penyelenggara keprotokolan yang nantinya mendukung pelaksanaan PON XX Papua Oktober 2021 mendatang,” ucap Anni dalam sambutannya disela-sela kegiatan itu.
Ia katakan, keprotokolan merupakan serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan aturan dalam acara kenegaraan atau resmi. Meliputi tata tempat, tata upacara dan tata penghormatan bagi tamu negara maupun pemerintah.
Kendati demikian, Anni yang dahulu pernah bertugas di bidang keprotokolan pemerintah provinsi selama 15 tahun, menilai bahwa komunikasi yang baik menjadi kunci sukses dalam menjalankan tugas di bidang itu.
“Sebab dengan komunikasi yang baik, maka penyelenggaraan suatu kegiatan kenegaraan dan pemerintahan bisa terlaksana secara tertib, rapi, lancar serta teratur sesuai ketentuan yang berlaku,” terang ia.
Diketahui, kegiatan selama dua hari ini ditutup oleh Pejabat Fungsional sebagai Analis Kebijakan Bidang Ekonomi dan Keuangan Provinsi Papua, Anni Rumbiak mewakili Gubernur.
Ketua Panitia Penyelenggara Rina Soro memastikan kegiatan tersebut dihadiri pejabat keprotokolan dari 12 kabupaten dan kota.
“Terdiri dari kabag dan kasubag sebanyak 35 orang serta beberapa SKPD teknis yang kami undang bersama dua rekan swasta,” kata dia. (diskominfopapua)