Pemerintah Selidiki Dugaan Bocornya Data 2 Juta Nasabah BRI Life dan Dijual Online
pada tanggal
28 Juli 2021
JAKARTA, LELEMUKU.COM - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sedang melakukan penyelidikan mendalam terkait dugaan pembobolan data nasabah BRI Life yang dijual secara daring.
Baca Juga
Dalam postingan tersebut juga ditampilkan sebuah video berdurasi 30 menit menampilkan besaran data hingga 250Gb terhadap data-data sensitif masyarakat seperti rincian rekening bank, salinan kartu tanda penduduk (KTP) dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Selain itu, informasi lainnya yang bocor berupa pin polis asuransi Secure Hash Algorithm 1 (SHA-1), manfaat yang diterima nasabah, lama menjadi klien, Kartu Keluarga (KK), foto buku rekening, akta kelahiran, akta kematian, bukti transfer, foto hasil lab hingga keterangan penyakit.
“Kami mengidentifikasi beberapa komputer karyawan BRI Life dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang disusupi, yang mungkin membantu peretas mendapatkan akses awal,” katanya melalui akunnya, Selasa (27/7/2021).
Belum ada penjelasan detail dari pihak BRI Life mengenai kejadian tersebut. Direktur BRI Life Iwan Pasila mengatakan perusahaan tengah menindaklanjuti dugaan pembobolan tersebut. "Kami sedang menindaklanjuti hal ini dan nanti kami update ya," kata Iwan.(Bisnis/Tempo)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.