Doren Wakerkwa Minta Kemendagri Segera Terbitkan SK Penunjukkan Caretaker Bupati Yalimo
pada tanggal
08 Agustus 2021
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Pemerintah Provinsi Papua mendorong Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk segera menerbitkan Surat Keputusan (SK) penunjukkan Caretaker Bupati Kabupaten Yalimo.
Baca Juga
Kendati demikian, ia pastikan saat ini kondisi dan situasi di Kabupaten Yalimo sudah kondusif pascakerusuhan pada Selasa (29/6/2021).
Dimana, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Yalimo Isak Yando kini menjabat sebagai Pelaksana Harian (Plh) Bupati setempat, guna mengisi kekosongan jabatan sementara.
Doren berharap Sekda Kabupaten Yalimo, selaku pelaksana harian bupati, dapat menjalankan tugas pemerintahan.
Dimana upaya menjaga situasi dan kondisi agar tetap kondusif menjadi hal utama yang perlu dilakukan bersama pihak TNI/Polri. Dilain pihak, melakukan upaya rekonsoliasi bersama pihak terkait, agar kerusuhan sebelumnya tak lagi terjadi.
Pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mendiskualifikasi kepesertaan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Yalimo Erdi Dabi-Jhon Wilil, massa membakar beberapa kantor dan kios di Distrik Elelim pada Selasa (29/6).
Sejumlah gedung pemerintah terbakar, diantaranya Kantor Bawaslu, Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kantor BPMK, Kantor Dinas Perhubungan, Kantor Dinas Kesehatan, Kantor DPRD, Kantor Gakkumdu, dan Bank Papua.
Akibat aksi tersebut, kerugian materil diperkirakan mencapai Rp324 miliar. (diskominfopapua))
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.