-->

Yudo Margono Tak Tanggapi Isu Tawaran jadi Wakil Panglima TNI

Yudo Margono Tak Tanggapi Isu Tawaran jadi Wakil Panglima TNI.lelemuku.com.jpg

JAKARTA, LELEMUKU.COM - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono ogah menanggapi isu dirinya ditawari menjadi Wakil Panglima TNI.

"Ngomonge sopo (kata siapa)," ujar Yudo sambil berlalu memasuki mobilnya, saat ditemui usai menghadiri pelantikan Panglima TNI di Istana Negara, Jakarta pada Rabu, 17 November 2021.

Yudo mengatakan, Angkatan Laut mendukung penuh Andika Perkasa sebagai Panglima TNI yang baru. "Semoga TNI ke depan lebih solid dan lebih jaya lagi," ujar Yudo.

Andika dilantik berdasarkan surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 106/TNI Tahun 2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima TNI. Andika menggantikan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto yang memasuki masa pensiun November ini.

Majalah Tempo edisi 6 Juni 2021 lalu menulis soal manuver Andika dan Yudo Margono untuk menjadi Panglima TNI. Terkait jabatan panglima berdasarkan rotasi matra, pergantian Panglima TNI saat ini seharusnya untuk matra TNI AL. Namun, Presiden Jokowi malah memilih Andika Perkasa dari TNI-AD.

KSAL Laksamana Yudo Margono mengatakan menghargai apapun keputusan presiden. “Kita sebagai prajurit Jalasena harus tetap loyal dan menghormati keputusan tersebut,” ujarnya dilansir dari Majalah Tempo. (Dewi Nurita|Tempo)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel