-->

Ismail Tomagola Ucap Nusaniwe Sebagai Juara Umum MTQ Tingkat Kota Ambon

Ismail Tomagola Ucap Nusaniwe Sebagai Juara Umum MTQ Tingkat Kota Ambon

AMBON, LELEMUKU.COM – Kecamatan Nusaniwe berhasil menyabet juara umum dalam Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXIX tingkat Kota Ambon yang dihelat selama dua hari 15-16 Desember 2021 di Gedung Ashari-Alfatah.

Hasil itu diketahui setelah Nusaniwe diumumkan ketua dewan juri MTQ Ismail Tomagola sukses mengumpulkan nilai terbanyak, 93 poin yang merupakan akumulasi dari berbagai kategori yang dilombakan.

Nusaniwe berhasil menyingkirkan Kecamatan Sirimau yang berada diposisi Runner-up, Kecamatan Teluk Ambon dan Kecamatan Baguala. Hanya Kecamatan Leitimur Selatan (Leitsel) yang tidak menjadi peserta.

Juara I pada setiap kategori lomba MTQ tersebut nantinya akan mewakili Kota Ambon pada perhelatan MTQ tingkat provinsi Maluku di Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) Maret 2022 mendatang.

Wakil Walikota (Wawali) Ambon, Syarif Hadler, Saat menutup MTQ ke-XXIX, Kamis (16/12/2021) malam, menyatakan gelaran MTQ adalah jalan untuk mengedukasi umat Islam agar semakin mencintai dan membumikan Al-Quran, meningkatkan kesadaran beragama yang lebih humanis, dan terbuka.

“Yang juga sangat penting sebagai bentuk dakwah untuk menyempurnakan akhlak kaum muslimin dan muslimah. Dengan begitu, akan semakin memperkokoh semangat Ukhuwah Islamiah, Ukhuwah Wathania maupun Ukhuwah Insaniah,” akunya.

Semangat persaudaraan dan kepedulian terhadap sesama sebagaimana dicontohkan Nabi Muhammad SAW, tambahnya, harus menjadi semangat yang dicontohi seluruh masyarakat.

“Harapannya, LPTQ Kota Ambon akan terus mengarahkan program kegiatan dalam mendukung pembangunan manusia kota Ambon menuju masyarakat berakhlakul Karimah melalui pedoman dan penghayatan serta pengamalan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari,” pesannya.

Diketahui, juara umum MTQ ke XXIX berhasil membawa pulang piala bergilir Walikota Ambon. Sementara para pemenang disemua kategori lomba, mendapat trophy serta uang pembinaan. (diskominfoambon)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel