-->

Abdul Hayat Gani Lantik Pengurus LLI di Bulukumba, Jeneponto, Takalar, dan Barru

Abdul Hayat Gani Lantik Pengurus LLI di Bulukumba, Jeneponto, Takalar, dan Barru.lelemuku.com.jpg

GOWA, LELEMUKU.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Abdul Hayat Gani, melantik pengurus Lembaga Lanjut Usia Indonesia (LLI), yang telah terbentuk di empat kabupaten. Masing-masing Kabupaten Bulukumba, Jeneponto, Takalar, dan Barru.

Pelantikan yang dilaksanakan di kawasan wisata Dewi Sri Waterpark Kabupaten Gowa, Sabtu, 12 Maret 2022 tersebut, dihadiri oleh para pengurus di empat kabupaten tersebut. Termasuk Ketua LLI Sulsel, Sewang Tamal.

Dalam arahannya, Abdul Hayat yang juga merupakan Penasehat LLI Sulsel, mengaku bangga karena LLI bisa terbentuk di tingkat kabupaten di Sulsel. Di daerah lain, kepengurusan LLI hanya ada di tingkat provinsi saja.

“Ini menjadi model, karena di provinsi lain jarang terbentuk di tingkat kabupaten. Ini membanggakan. Ada lagi stakeholder di bidang sosial tingkat kabupaten,” ujarnya.

Di LLI, lanjut Abdul Hayat, kesejahteraan dan kebahagiaan kalangan lanjut usia menjadi prioritas. Mereka tidak boleh dibiarkan berhenti beraktivitas, ataupun hidup dalam kesepian.

“Meskipun sudah memasuki usia lanjut, harus tetap semangat dan riang gembira. Tetap perbanyak silaturahmi,” pesannya.

Ia juga mengaku bangga dengan kekompakan para pengurus LLI. Karena itu, pihaknya akan terus memberikan support dalam setiap kegiatan LLI.

“Sesekali kita jalan-jalan, naik bus sambil bernostalgia. Lansia itu harus tetap riang gembira, bersemangat, dan jangan lupa olahraga ringan. Tidak usah memikirkan yang macam-macam,” imbuhnya. (humasSulsel)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel