Polisi Tangani Kasus Pencurian Disertai Kekerasan di Jalan Pembangunan Merauke
pada tanggal
15 April 2022
MERAUKE, LELEMUKU.COM – Kepala Kepolisian Resort Merauke AKBP Ir. Untung Sangaji, M.Hum melalui Kasie Humas Polres Merauke Iptu Bambang Sutrisno membenarkan kemarin telah terjadi kasus pencurian dengan kekerasan dan sudah ditangani oleh pihak Polres Merauke. Rabu (13/4/2022).
Dikatakan Kasie humas bahwa tepatnya kejadiannya pada hari Senin (11/4) sekitar pukul 23.30 Wit bertempat didepan rumah jalan pembangunan Merauke, dengan korban atas nama inisial ZH, 51 Tahun, Ibu rumah tangga.
“Dijelaskan kronologis kejadiannya dimana korban sedang duduk didepan rumah menjaga kios sambil memegang HP untuk menghubungi anak korban, namun korban kaget pelaku sudah dibelakang pelapor/korban langsung merampas HP Vivo y121 warna biru dari tangan korban, kemudian pelaku melarikan diri menggunakan motor bersama teman pelaku,” ungkapnya.
Lanjutnya, Akibat kasus pencurian dengan kekerasan tersebut korban mengalami kerugian sekitar Rp. 2 juta lebih, kemudian korban merasa dirugikan atas kejadian tersebut sehingga datang melapor ke spkt Polres Merauke guna proses lebih lanjut.
Akhirnya di himbau kepada warga Merauke agar lebih berhati hati dan waspada terhadap kasus pencurian yang terjadi di Merauke, jadilah Polisi bagi dirimu sendiri.(HumasPolresMerauke)