Eltinus Omaleng Minta Lembaga Adat Tak Campuri Perkara Lelang Pejabat Pemkab Mimika
pada tanggal
26 Mei 2022
TIMIKA, LELEMUKU.COM - Bupati Mimika, Eltinus Omaleng mengatakan, Lembaga adat tidak usah ikut campur dalam hasil lelang jabatan pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika.
Baca Juga
"Tidak usah dengar siapa-siapa. Ini urusan pemerintah bukan urusan lembaga adat. Jadi OKIA tidak usah ikut campur," jelasnya.
Ia menambahkan, terkait pengangkatan dan pemberhentian merupakan keputusan mutlak pimpinan daerah. Artinya dari hasil lelang itu pejabat mana yang memenuhi syarat maka yang bersangkutan yang akan menduduki jabatan tersebut.
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.