Lukas Enembe Sambut Positif Pemberian Beasiswa Pemerintah Selandia Baru
pada tanggal
21 Agustus 2022
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Pemerintah Selandia Baru berencana meningkatkan pemberian beasiswa bagi Putra-Putri Papua yang menjalani studi di negara penghasil kiwi tersebut.
Baca Juga
"Sehingga nanti dalam beberapa waktu ke depan, Gubernur Papua akan menjadwalkan kunjungan ke Jakarta untuk bertemu dengan Duta Besar Selandia Baru untuk Indonesia. Pertemuan tersebut secara khusus akan membahas sektor pendidikan dan beasiswa bagi putra-putri Papua di Selandia Baru," terang Juru Bicara Gubernur Papua M. Rifai Darus.
Gubernur Lukas Enembe menurut Jubir Rifai, menitipkan pesan kepada seluruh mahasiswa Papua yang kini berada di Selandia Baru untuk terus fokus menyelesaikan pendidikan dengan tepat waktu.
Berdasarkan data dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Papua disebutkan hingga bulan Mei 2022, terdapat 59 mahasiswa yang tengah menjalani studi di Selandia Baru, mulai dari S1, S2, S3 serta mahasiswa profesi dan vokasi. (DiskominfoPapua)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.