Pembentukan Tim Formatur Himpunan Lahir Besar Wamena (Hilabewa) di Yahukimo
pada tanggal
29 Agustus 2022
DEKAI, LELEMUKU.COM - Pembentukan Badan Promatur Himpunan Lahir Besar Wamena (Labewa) di Dekai, Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan guna mempersiapkan segala macam keperluan dan kebutuhan pembentukan Himpunan (Hi) Labewa Yahukimo.
Kegiatan itu dilakukan di Aula Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri Dekai pada Minggu, 28 Agustus 2022. Badan promatur yang dipilih sebanyak 5 orang dengan cara poting suara. Dimana suara terbanyak diperoleh oleh Agus Pumoko sebagai Ketua Promatur, dan Wili Resubun sebagai sekretaris.
Tim Formatur bertugas akan mempersiapkan segala macam keperluan dalam pembentukan Himpunan tersebut terhitung sejak Senin, 29 Agustus 2022 hingga Rakernas Hi Labewa pada 8-10 September 2022 di Wamena.
“Kami akan membuat undangan untuk Hi Labewa Dekai Yahukimo memilih pengurus inti yang kepengurusannya selama 5 tahun kedepan,” ujar Ketua Formatur Pumoko.
Ia menambahkan pihaknya akan berkoordinasi dengan Hi Labewa Pusat di Wamena dalam pembuatan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), cap, logo dan lain-lain.
Menurutnya Hi Labewa Yahukimo juga telah siapkan dua orang untuk mewakili kegiatan Rakernas di wamena nanti, dimana telah dipilih pada rapat pembentukan badan promatur.
“Mengigat waktu sangat singkat untuk kegiatan Rakernas, maka badan formatur terpilih mengambil alih. Harap semua Labewa Yahukimo yang berada di luar Yahukimo tolong informasikan ke Grup Hi Labewa Yahukimo,” pesan Pumoko.
Sementara itu, terpilih juga Victor Kasse, Musa Rumbiak, Hengky Menai, Idha Pahabol, dan Sepi Boerdam sebagai anggota Badan Formatur Terpilih. (Olemah)