-->

Tate Reeves Umumkan Kemajuan dalam Atasi Krisis Air yang Panjang


JACKSON, LELEMUKU.COM - Gubernur Mississippi Tate Reeves mengumumkan kemajuan minggu ini dalam mengatasi krisis air yang berkepanjangan. Selama berminggu-minggu, 150.000 penduduk ibukota negara bagian, Jackson, diperintahkan memasak air untuk air minum atau menggunakannya untuk memasak, mencuci piring, atau menyikat gigi.

Pada Kamis, Tate mengumumkan, saran memasak air itu dicabut, tetapi warga negara bagian termiskin di Amerika itu dibiarkan menghadapi akibat dari kegagalan layanan penting - air bersih yang berlimpah.

Kini orang Amerika di Jackson dan beberapa bagian lain di Amerika, menyadari pentingnya air.

Dengan hampir semua ukuran ekonomi, Jackson adalah kota yang sangat miskin. Seperempat penduduknya hidup di bawah garis kemiskinan. Pendapatan per kapita Jackson yang tidak sampai $23.000, jauh di bawah pendapatan rata-rata negara bagian itu. Padahal, pendapatan di Mississippi merupakan yang terendah di Amerika.

Ketiadaan air bersih telah menambah kesengsaraan masyarakat. (VOA)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel