Resmi Sebagai Pemimpin Tahta, Raja Charles III Ubah Tanda Tangan dan Simbol Kerajaan Baru
pada tanggal
11 September 2022
JAKARTA, LELEMUKU.COM - Raja Charles III dari Inggris kini memiliki tanda tangan dan simbol kerajaan baru setelah secara resmi dinyatakan sebagai Raja oleh Dewan Aksesi dalam sebuah upacara bersejarah di Istana St James, Sabtu, 10 September 2022.
Baca Juga
Tanda tangan itu menonjolkan namanya, Charles, dengan huruf 'R' ditambahkan di akhir. Ratu biasanya menandatangani surat resmi apa pun dengan Elizabeth R. Adapun R berarti Regina, yang merupakan bahasa Latin untuk Ratu.
Namun, R di akhir tanda tangan Raja Charles adalah singkatan dari Rex, yang merupakan bahasa Latin untuk Raja.(Tempo)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.