Ruruh Setyawibawa Apresiasi Prajurit Kodam Pattimura atas Kejuaraan Taekwando
pada tanggal
23 September 2022
AMBON, LEELEMUKU.COM - Pangdam XVI/ Pattimura, Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, S.E., M.M. mengapresiasi prajurit jajaran Kodam XVI/ Pattimura yang mengukir prestasi di kancah nasional. Ia adalah Sertu Emanuel Buariat, yang sehari- hari menjabat sebagai Babinsa 1511-02/ P. Masela, Kodim 1511/ Pulau Moa, Korem 151/ Binaiya.
Baca Juga
"Sejak kecil saya sudah menggeluti olahraga Taekwondo, karena dulu orang tua pelatih Taekwondo di Sorong, Papua Barat," jelasnya.
Kapendam XVI/ Pattimura Kolonel Arh Adi Prayogo mengatakan Pangdam XVI/ Pattimura mengapresiasi segala prestasi yang telah ditorehkan prajurit Kodam XVI/ Pattimura, dalam hal ini Sertu Emanuel yang berhasil mengharumkan nama Kodam XVI/ Pattimura hingga tingkat nasional. "Pangdam berpesan kepada seluruh prajurit agar apa yang telah diraih Sertu Emanuel dalam prestasinya di bidang Taekwondo dapat menjadi motivasi bagi prajurit lain untuk terus berkarya dan berprestasi," terang Kapendam. (Pendam16)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.