Tetap Konsisten Diajari, Polisi Optimis Anak - anak di Unurumguay Bisa Komputer
SENTANI, LELEMUKU.COM - Pembelajaran pengoperasian komputer yang diajarkan Polisi di Pos Pol Nimbontong Distrik Unurumguay Kab. Jayapura. Sabtu, 10/09/2022 malam.
Konsistensi Bripka Syaiful H. Saimima, SH sebagai pelopor dengan menggandeng Bhabinkamtibmas Bripka Mujiono dalam mengajarkan Emalia Sasbe (18) dan Orpa Yambe (16) guna mengejar ketertinggalan di era digital terutama dalam hal mengoperasikan komputer terus berlangsung seminggu 2 hingga 3 kali.
Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, S.IK., MH melalui Kapolsek Unurumguay Iptu Usman Talib menjelaskan "Hal ini bertujuan untuk membentuk generasi muda di Kampung Beneik Distrik Unurum Guay agar menjadi generasi milenial yang mengikuti perkembangan tekhnologi di era digital saat ini agar dapat mengenal dan dapat mengoperasikan komputer / laptop dengan materi dasar cara mengoperasikan microsoft word," jelasnya.
Program belajar mengajar tersebut direncanakan akan dilakukan pertemuan selama 2 hingga 3 kali dalam seminggu "materi akan terus ditingkatkan dari materi semula, sehingga pengajar dapat mengetahui perkembangan kemampuan para peserta didiknya dari tiap kali pertemuan, namun untuk saat ini masih akan terus dilakukan pengulangan" materi hingga benar - benar dipahami, hal ini dikarenakan para peserta didik masih belum sepenuhnya dapat menerima materi dengan baik dan membutuhkan banyak waktu,".
"Dengan adanya informasi yang beredar terkait program belajar mengajar ini pemuda pemudi beberapa kampung juga menunjukan minatnya dan menjadi harapan agar anggota kami dapat melakukan hal yang sama pada Kampung mereka yang ingin belajar dan mengenal komputer," tutupnya. (HumasPolresJayapura)