Sandiaga Uno Siapkan 23 Hotel di Kawasan Jambara untuk Delegasi KTT G20
pada tanggal
05 Oktober 2022
JAKARTA, LELEMUKU.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan pihaknya telah menyediakan 23 hotel di kawasan Jimbaran, Kuta, dan Nusa Dua untuk menyambut kedatangan delegasi KTT G20 yang akan tiba di Bali. KTT G20 akan digelar pada November mendatang di Pulau Dewata.
Baca Juga
"Kita harapkan bukan hanya okupansi hotel (meningkat) dan fully booked. Tapi juga bagi masyarakat yang ingin berlibur di Bali saat G20 untuk melihat dan memilih alternatif penginapan yang ada di luar kawasan Nusa Dua seperti di Kuta, Ubud, Sanur, Denpasar, Lovina, Buleleng, dan Bali Timur," ujar Sandiaga.
Ihwal penerbangan internasional, Sandiaga mengungkapkan sudah ada 25 maskapai penerbangan yang membuka penerbangan internasional ke Bali. Yang terbaru, kata dia, adalah maskapai Evergreen Airways (EVA) yang membuka penerbangan kembali Taiwan-Denpasar dan terbang tiga hari dalam sepekan.
Kemudian, ia menjelaskan masa berlaku paspor telah diperpanjang dari lima tahun menjadi 10 tahun. Selain sebagai persiapan menjelang KTT G20, Sandiaga mengungkapkan perpanjangan masa berlaku paspor ini diharapkan bisa meningkatkan jumlah investasi di Indonesia.(Tempo)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.