-->

Pakistan Luncurkan Gerakan Antipolio Baru di Tengah Lonjakan Kasus


ISLAMABAD, LELEMUKU.COM - Pihak berwenang Pakistan meluncurkan gerakan antipolio nasional baru. Senin (28/11), di tengah lonjakan kasus baru di kalangan anak-anak, kata sejumlah pejabat kesehatan. Ini adalah kampanye keenam tahun ini dan akan berlangsung selama lima hari, bertujuan untuk menyuntik anak-anak balita di daerah berisiko tinggi.

Gerakan terbaru ditujukan ke Islamabad dan distrik berisiko tinggi di Punjab, provinsi di bagian timur, dan Baluchistan di bagian barat daya. Kampanye serupa akan diluncurkan di barat laut pada minggu pertama bulan Desember.

Pakistan secara teratur menggelar kampanye polio meskipun ada serangan terhadap para pekerja dan polisi yang ditugaskan untuk melakukan penyuntikan. Militan secara keliru mengklaim bahwa kampanye vaksinasi adalah konspirasi Barat untuk mensterilkan anak-anak.

Sejak April, Pakistan telah mencatat 20 kasus polio baru dan wabah tersebut dipandang sebagai pukulan terhadap upaya pemberantasan penyakit tersebut, yang dapat menyebabkan kelumpuhan parah pada anak-anak.
Pakistan nyaris memberantas polio tahun lalu, ketika hanya satu kasus yang dilaporkan.

Sejak itu, kasus-kasus baru telah dilaporkan di barat laut, sehingga mendorong pemerintah untuk meluncurkan gerakan antipolio dalam interval kecil di daerah berisiko tinggi di seluruh negeri. Kampanye seperti itu terakhir diluncurkan awal bulan ini.

Kampanye antipolio Pakistan juga didukung oleh Yayasan Bill dan Melinda Gates yang bulan lalu menjanjikan $1,2 miliar untuk upaya mengakhiri polio di seluruh dunia. Dana itu akan digunakan untuk strategi Inisiatif Pemberantasan Polio Global hingga 2026. Inisiatif ini bertujuan untuk mengakhiri virus polio di Pakistan dan Afghanistan, dua negara endemik terakhir, kata yayasan itu bulan lalu. (VOA)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel