Pelantikan dan Pengukuhan DPC Perhimpunan Anggrek Indonesia (PAI) Jayawijaya
pada tanggal
01 November 2022
JAYAPURA, LELEMUKU.COM – Sekretaris Dewan Pengurus Daerah (DPD) Perhimpunan Anggrek Indonesia (PAI) Provinsi Papua, Lucky Silahoy melantik Yustina Banua sebagai Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) PAI Kabupaten Jayawijaya Periode Tahun 2021 hingga 2026.
Pelantikan yang digelar di Kota Jayapura pada Sabtu, 29 Oktober 2022 tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) PAI, Rita Subowo Nomor 03/SK/DPP-PAI/VI/2021 di Jakarta tertanggal 30 Juni 2021 tentang ‘Susunan DPC PAI Kabupaten Jayawijaya Periode 2021-2026’.
“Sangat bangga dan senang pengurus DPC PAI Jayawijaya yang baru saja dilantik bersedia mengemban tugas yang mulia untuk periode 2021 hingga 2026,” kata Ketua DPD PAI Papua, Yolanda Tinal melalui Sekretaris Silahoy.
Ia meminta para pengurus tidak mudah terlena dengan kurang lebih 2.500 spesies anggrek yang ada di Tanah Papua dan mengutip pernyataan Ketua DPD PAI Pusat terdahulu, Mufida Jusuf Kalla bahwa selama ini aggrek alam Papua lebih banyak dieksplorasi dalam bentuk pengambilan specimen dari alam untuk diperdagangkan.
“Kalau upaya konservasi tidak dilakukan dari sekarang, jangan heran kalau suatu saat anggrek Papua akan menjadi penonton di rumahnya sendiri, anggrek Papua tidak lagi menjadi primadona karena sudah dikembangbiakan dan menjadi komoditi eksport bagi para petani anggrek di luar daerah,” sebut Yolanda.
Ia pun mengajak semua pihak untuk menjaga dan melestarikan anggrek spesies Papua, bukan hanya mengambil dari hutan atau dieksplorasi dalam jumlah besar untuk diperdagangkan, tetapi belajarlah untuk mengembangkannya dengan teknologi terkini seperti pengembangan model kultur jaringan.
“Selamat bekerja, semoga PAI Jayawijaya selalu sukses sebagai oganisasi yang mewadahi segala aktifitas peranggrekan yang ada di Jayawijaya,” harap Yolanda.
Ketua DPC PAI Jayawijaya Yustina mengungkapkan pihaknya sudah menyiapkan nama-nama pengurus sejak tahun 2020 lalu, namun baru bisa dikukuhkan karena pandemic Corona Virus (Covid-19) yang berkepanjangan.
Ia pun mengaku akan melakukan upaya pelestarian anggrek dengan mengumpulkan para petani anggrek di wilayah pegunungan Papua, walau dari segi medan belum bisa menyamai keunggulan petani anggrek di daerah pesisir Papua.
“Terima kasih pengurus provinsi yang selalu mendampingi DPC Kabupaten Jayawijaya. Kalau saya sendiri pasti tidak mampu, untuk itu saya mohon dukungan pengurus yang baru dikukuhkan,” pinta Yustina. (Laura Sobuber)