-->

K-pop BTS Catat Sejarah Baru, Sebagai Pemenang Ajang Mnet Asian Music Awards 2022


JAKARTA, LELEMUKU.COM - BTS mencatat sejarah baru dengan mendominasi kemenangan di ajang Mnet Asian Music Awards atau MAMA 2022 yang digelar di stadion bisbol Kyocera Dome Osaka, Jepang, 29-30 November 2022. BTS meraih 4 Daesang atau penghargaan utama, yaitu MAMA Platinum, Artist of the Year, Album of the Year untuk Proof, dan Yogibo Worldwide Icon of the Year.

MAMA Platinum dipersembahkan kepada artis yang telah memenangkan keempat kategori utama selama setahun. BTS memiliki rekor menyapu keempatnya selama tiga tahun berturut-turut dari 2019 hingga 2021.

Selain memenangkan Worldwide Fan's Choice, BTS memenangkan Best Male Group dalam kategori yang menampilkan Seventeen, TXT, Stray Kids, NCT Dream, dan ENHYPEN. Kemenangan tersebut menjadikan BTS sebagai artis K-pop pertama yang memenangkan kategori utama mana pun dari upacara penghargaan selama tujuh tahun berturut-turut sejak 2016.

J-hope Dapat 2 Pialah

Lagu That That milik Suga dan PSY memenangkan Best Collaboration. Bersaing melawan rekan satu grupnya sendiri, dalam kategori tersebut, lagu J-Hope yang lain bersama Crush berjudul Rush Hour, juga masuk sebagai nominasi namun tidak keluar sebagai pemenang.

Selain itu, J-Hope memenangkan penghargaan berikutnya sebagai Most Popular Male Artist. Rapper yang merilis album Jack in The Box tahun ini juga tampil stylish di karpet merah. Dia juga meraih penghargaan untuk Culture & Style. Dia juga melakukan panggilan telepon yang emosional dengan Jin BTS di atas panggung, dan membuatnya berbicara dengan ARMY.

"Aku tidak akan bisa melihatmu di depan umum untuk sementara waktu, tapi lain kali aku akan kembali dengan musik yang bagus," kata Jin riang melalui telepon. "Semuanya, aku akan kembali dengan selamat dari militer."

J-Hope BTS bersama enam piala Mnet Asian Music Awards atau MAMA 2022. Foto: Twitter/@bts_bighit

Penampilan J-Hope

Selama upacara, J-Hope juga membawakan lagunya, Future. RM BTS mengunggah ke Instagram dan membagikan video penampilan J-Hope yang memintanya untuk meningkatkan volume.

"2022 adalah tahun kesulitan untuk BTS dan ketika tujuh anggota kami sekali lagi mengalami rasa sakit karena pertumbuhan saat kami berjuang untuk menemukan cara untuk mengatasinya," katanya, mengingat kembali tahun lalu.

"Dalam situasi ini, kami menyanyikan lagu harapan yang mengatakan momen terbaik belum datang saat kami mencoba mencari solusi terbaik," katanya merujuk pada single terbaru grup tersebut, Yet to Come.

Daftar Pemenang MAMA 2022

MAMA Platinum: BTS
Artist of the Year: BTS
Album of the Year: BTS (Proof)
Song of the Year: IVE (LOVE DIVE)
Yogibo Worldwide Icon of the Year: BTS

Worldwide Fans’ Choice (Bonsang): BLACKPINK, BTS, ENHYPEN, GOT7, NCT DREAM, PSY, SEVENTEEN, Stray Kids, TREASURE, TXT

Favorite New Artist: IVE, LE SSERAFIM, NMIXX, Kep1er
Yogibo Chill Artist: Stray Kids
Favorite Asian Artist: JO1

Best Music Video: BLACKPINK (Pink Venom)
Best Male Group: BTS
Best Female Group: BLACKPINK
Best New Artist (Male): Xdinary Heroes
Best New Artist (Female): IVE
Favorite Girl Group: (G)I-DLE
The Most Popular Group: Stray Kids
The Most Popular Male Artist: BTS’s J-Hope
Best Male Artist: Im Young Woong
Best Female Artist: TWICE’s Nayeon
Best Collaboration: PSY (That That [prod. & feat. SUGA of BTS])
Best Dance Performance (Solo): PSY (That That [prod. & feat. SUGA of BTS])
Best Dance Performance (Male Group): SEVENTEEN (HOT)
Best Dance Performance (Female Group): IVE (LOVE DIVE)
Best Vocal Performance (Group): BIGBANG (Still Life)
Best Vocal Performance (Solo): Girls’ Generation’s Taeyeon (INVU)
Best Band Performance: Xdinary Heroes (Happy Death Day)
Best Hip Hop & Urban Music: Jay Park (GANADARA Feat. IU)
Best OST: MeloMance (Love, Maybe from A Business Proposal)
Breakout Producer: Min Hee Jin
Global Music Trend Leader: Zico
Inspiring Achievement: Jaurim. ( Tempo)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel