-->

Victor Mackbon Sebut 8 Mahasiswa Diamankan Akibat Lawan Petugas di Aksi Unjuk Rasa


JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Aksi unjuk rasa hari ini yang dilakukan oleh Kelompok KNPB terjadi di enam lokasi di Kota Jayapura dan diikuti oleh Kelompok Mahasiswa yang berafiliasi dengan KNPB.

Hal tersebut diungkapkan Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si didampingi Kabag Ops AKP M.B.Y Hanafi, S.H., S.I.K., M.H dan Kasi Humas Ipda Sarah Kafiar, S.H saat menggelar Press Cenference di Mapolresta Jayapura Kota, Sabtu (10/12) sore.

Kapolresta KBP Victor Mackbon mengatakan, awalnya aksi tak berijin tersebut telah diberikan ruang untuk menyampaikan aspirasinya namun aksi tersebut diciderai oleh oknum-oknum yang berafiliasi dengan KNPB melawan petugas yang bertujuan melakukan long march, hingga akhirnya diamankan 5 oknum mahasiswa.

"Aksi tersebut kemudian berkembang di seputaran waena dengan pembakaran ban, pemalangan jalan dengan penggunaan kayu sehingga berdampak pada kepentingan umum, untuk itu kami ambil langkah tegas dengan kembali mengamankan tiga oknum mahasiswa dari kelompok aksi, dan kini sedang dilakukan pemeriksaan" ucap Kapolresta.

Lebih lanjut kata Kapolresta, pihaknya selalu membuka ruang penyampaian aspirasi namun bila ditunggangi oleh KNPB maka sudah diketahui ujungnya akan timbul hal-hal yang tidak diinginkan karena ada tindakan provokatif didalamnya. "Kita akan kembangkan hal ini, dengan memanggil penanggung jawab aksi demo hari ini untuk dapat mintai penjelasan terkait peristiwa tersebut," pungkasnya.

KBP Victor Mackbon juga menambahkan, sangat disayangkan kegiatan-kegiatan KNPB ini sudah masuk ke lingkungan kampus-kampus yang mempengaruhi mahasiswa, dimana 8 orang yang diamankan merupakan mahasiswa yang berafiliasi dengan KNPB.

"8 orang yang diamankan kini masih dalam pemeriksaan oleh penyidik, diantaranya yakni OP, TK, EY, YD, SP diamankan di Uncen Bawah dan tiga lainnya yakni DT, AT dan AS di Perumnas I Waena," tandasnya.(HumasPolrestaJayapuraKota)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel