Akibat Alkohol, Fortuner Hantam Innova Reborn di Jalan Raya Mandala Muli Merauke
pada tanggal
31 Januari 2023
MERAUKE, LELEMUKU.COM - Kepolisian Resor (Polres) Merauke tangani kecelakaan lalu lintas antara dua kendaraan roda empat, yaitu Minibus Fortuner dan Innova Reborn yang terjadi pada Senin, tanggal 30 Januari 2023 pukul 00:30 WIT dan berlokasi di Jalan Raya Mandala Muli, Kabupaten Merauke, Propinsi Papua Selatan.
Menurut Kasi Humas Polres Merauke, AKP Ahmad Nurung, tabrakan terjadi saat pengemudi Minibus Fortuner dengan nomor polisi PA 1114 GG, berinisial AM (19 tahun) dan berprofesi sebagai mahasiswa, melaju dengan kecepatan tinggi dan berusaha merubah arah dari arah selatan ke utara.
Namun, saat sampai di jalan Raya Mandala Muli, dari arah barat datang Minibus Innova Reborn dengan nomor polisi DK 1920 UU, yang dikendarai oleh seorang pria berinisial Y (37 tahun), sehingga benturan tidak dapat terhindarkan.
Akibat dari kecelakaan ini, kedua kendaraan mengalami rusak berat. Pengemudi Minibus Innova Reborn mengalami benturan pada bagian dada dan dilarikan ke RSUD Kabupaten Merauke untuk mendapatkan perawatan medis.
Sementara itu, pengemudi Minibus Fortuner mengalami luka lecet pada tangan dan kepala. Salah satu penumpang Minibus Fortuner juga mengalami rasa sakit pada leher.
Dari olah TKP dan pemeriksaan di tempat kejadian, diketahui bahwa kedua pengemudi sedang dalam pengaruh minuman beralkohol.
Total kerugian yang diderita karena kecelakaan ini mencapai Rp. 250.000.000 (dua ratus lima puluh juta rupiah). (Albert Batlayeri)