AS, Meksiko dan Kanada Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026
pada tanggal
15 Februari 2023
WASHINGTON, LELEMUKU.COM - Timnas putra Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada, secara otomatis lolos ke putaran final Piala Dunia 2026. Ketiga negara memenangkan hak untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2026 dalam tawaran bersama tiga negara Amerika Utara tersebut.
FIFA secara historis telah memberikan hak kepada negara tuan rumah untuk bermain di Piala Dunia tanpa melalui babak kualifikasi, meskipun ini adalah pertama kalinya FIFA harus menyisihkan tiga tawaran tuan rumah. Turnamen pada 2026 ini akan diperluas dari 32 tim menjadi 48 tim peserta putaran final. Tiga tempat lainnya untuk zona CONCACAF akan diperebutkan melalui kualifikasi.
"Dewan FIFA menegaskan bahwa, sejalan dengan tradisi lama memiliki semua tuan rumah bersaing di Piala Dunia FIFA, serta pertimbangan olahraga dan operasional, tuan rumah dari Piala Dunia 2026, yaitu Kanada, Meksiko, dan AS, akan secara otomatis lolos ke babak final kompetisi, dengan slot mereka dikurangi dari alokasi keseluruhan enam yang diberikan ke CONCACAF,” kata pernyataan FIFA yang dirilis pada Selasa, 14 Februari 2023.
Harga-390rb-REMP-1
Sementara Amerika dan Meksiko menjadi langganan lolos ke sebagian besar Piala Dunia, pernyataan FIFA menjadi kabar baik bagi Kanada, yang tim nasional prianya lolos ke Piala Dunia 2022 setelah 36 tahun. Kanada kalah dalam Seluruh tiga pertandingan penyisihan Grup F di Qatar masing-masing dari Belgia 0-1, Kroasia 1-4, dan Maroko 1-2.
Dewan FIFA juga menentukan jadwal untuk penawaran hak menjadi tuan rumah Piala Dunia 2030, dengan mengatakan akan membuat keputusannya tahun depan. Pertemuan itu akan terpisah dari pertemuan FIFA untuk memilih tuan rumah Piala Dunia Wanita 2027 yang digelar lebih dulu pada awal 2024.
Ada tiga penawaran yang dikonfirmasi untuk tuan rumah Piala Dunia 2030 yaitu penawaran bersama Amerika Selatan yang terdiri dari Uruguay, Argentina, Paraguay, dan Chile; penawaran bersama Spanyol-Portugal yang menambahkan Ukraina yang dilanda perang tahun lalu; serta Maroko.(Tempo)