Jelang Pemilu, Bodewin Wattimena Minta Masyarakat Kota Ambon Tetap Kondusif
pada tanggal
10 Februari 2023
AMBON, LELEMUKU.COM - Pj. Wali Kota Ambon, Bodewin M. Wattimena menghimbau kepada seluruh masyarakat agar menjaga situasi keamanan tetap kondusif, mengingat perhelatan politik terkait dengan Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) yang semakin dekat.
Baca Juga
“Kalau ini terjadi, tentu kondusifitas ini akan membantu kita untuk bisa melaksanakan pembangunan yang sudah kita rancang, tetapi uga mempersiapkan kota ini secara baik dalam menghadapi perhelatan Pemilu dan Pemilukada di tahun 2024,” ungkapnya.
Tak hanya meminta warga untuk tetap kondusif jelang tahun politik ini, Dirinya juga meminta masyarakat agar dapat membantu pemerintah melewati resesi ekonomi yang saat ini sedang terjadi secara mendunia.
“Karena itu, Pemkot juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk mendukung penanganan inflasi dengan pemanfaatan pangan lokal, serta memanfaatkan lahan kosong untuk menanam tanaman produktif,”tutupnya. (DiskominfoAmbon)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.