Paulus Yanengga Sebut Disnakertrans Sukses Gelar Pelatihan SDM OAP di Mimika
pada tanggal
27 Februari 2023
MIMIKA, LELEMUKU.COM – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Mimika dinilai sukses melakukan pelatihan ketrampilan kepada pencari kerja Orang Asli Papua (OAP) pada tahun anggaran 2022 lalu melalui dana otsus.
Baca Juga
“Tahun lalu itu dana 2 miliar, pesertanya sebanyak 100 orang. Tahun ini dengan adanya penambahan dana, peserta bisa 200 orang bahkan lebih,” jelas Paulus saat ditemui Tim Liputan Diskominfo Mimika di ruang kerjanya, Jumat 24 Februari 2023.
Ia menjelaskan, ada 6 jurusan dalam pelatihan keterampilan ini, yaitu mengemudi, welder/pengelasan, alat berat loader, alat berat beko loader, alat berat excavator, dan operator alat berat.
Paulus menambahkan, kegiatan ini merupakan kerja sama dengan Kementerian Tenaga Kerja dan Balai Latihan Kerja Sorong, Papua Barat.
“Mereka yang kita latih tahun lalu, saat ini sudah terserap dibeberapa perusahaan yang ada di Mimika. Disitulah bentuk keberhasilan kita, menyiapkan SDM yang terampil dan bisa diterima di dunia kerja khususnya di Mimika khususnya Orang Asli Papua,” tutupnya. (DiskominfoMimika)
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.